Serap Aspirasi Masyarakat Kelurahan Legok, Waka DPRD Kota Jambi M A Fauzi Gelar Kegiatan Reses
Kegiatan Reses Tahap II, Waka DPRD Kota Jambi M A Fauzi-Sandi/Jektvnews-
KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat di Kelurahan Legok Kecamatan Telanaipura, Wakil Ketua (Waka) DPRD Kota Jambi Dapil III, M A Fauzi menggelar kegiatan reses tahap II nya, Kamis Sore (20/7).
Kegiatan reses, Wakil Ketua DPRD kota Jambi M A Fauzi, turut dihadiri sejumlah OPD terkait dan tokoh masyarakat serta masyarakat sekitarnya.
BACA JUGA:Setelah 2 Bulan, Akhirnya Baju Pesanan di SMKN 4 Jambi Tiba, Presiden Jokowi Langsung Kenakan
"Ada banyak usulan, ada masalah kebakaran, masalah pendidikan dan kesehatan," ujarnya, kepada jektvnews, Kamis Sore (20/7).
Selain menyerap aspirasi masyarakat di sekitar, Ketua DPC Partai PDI-Perjuangan ini turut mereka bingkisan kepada masyarakat sekitarnya.
Kemudian juga dirinya turut melihat lokasi kebakaran yang berada di Kelurahan Legok beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:Jangan Dilewatkan, Ini 7 Makanan Sehat untuk Jantung
"Kita usahakan paling cepat di tahun kedua sudah ada yang kita anggarkan," ungkapnya.
"Mudah-mudahan diakhir jabatan kami di tahun 2024, program-program yang kita itu terealisasi dengan baik," tandasnya.
Sumber: