Sanggar Khusus Difabel di Kota Jambi Torehkan Prestasi Dikancah Nasional

Sanggar Khusus Difabel di Kota Jambi Torehkan Prestasi Dikancah Nasional

Anak-anak disabilitas berprestasi -YST-

KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Kualitas generasi muda di Kota JAMBI bergerak ke arah maju. Hal ini terlihat dari banyaknya prestasi yang diraih oleh beberapa kaula muda, seperti diantaranya prestasi yang berhasil ditorehkan para difabel yang tergabung di sanggar disabilitas berprestasi. 

BACA JUGA:Wagub Sani Lepas 425 Jemaah Calon Haji Provinsi Jambi Kloter BTH 28 ke Tanah Suci

Sanggar disabilitas berprestasi, merupakan sebuah tempat pembelajaran bagi kaum difabel untuk melatih kemampuan diri dalam berbagai bidang. Sanggar ini dirintis oleh Ida Maryanti, seorang pensiunan ASN Dinas Perindustrian.

Lebih lanjut dikatakan oleh Ida saat diwawancarai pada 9 Juni 2024, ia selaku koordinator sanggar telah merintis kegiatan sosial pemberdayaan rekan difabel sejak tahun 1993 lalu. Saat itu ia termotivasi dari aktifitas orang tuanya yang bergerak dalam bidang yang sama.

BACA JUGA:Sumber Mata Pencarian, Ikan-ikan di Danau Teluk Kota Jambi Masih Berlimpah

Dari kegiatannya itu, banyak prestasi telah ditorehkan. Adapun penghargaan yang pernah didapat oleh sanggarnya, diantaranya ada penghargaan dari Yayasan Batik Indonesia karena konsistensinya mengajarkan batik selama 25 tahun di Provinsi Jambi, kemudian juga ada penghargaan Ibu Cerdas Nasional dari Komisi Ibu Cerdas Indonesia, dan penghargaan Nasional Membatik, yang mana ini atas aktivitasnya membuka lapangan pekerjaan bagi difabel dalam usaha batiknya itu. 

BACA JUGA:Mengedepankan Ketelitian dan Kerapian, Barbershop Tascuthair Solusi Pria Tampil Keren

Disamping prestasi yang diraih sanggar, secara personalpun peserta sanggar yang notabennya terdiri dari rekan difabel itu banyak menorehkan prestasi berbagai tingkat, baik tingkat kota hingga kancah nasional.

Seperti contohnya ada Reno yang merupakan juara lari 100 meter Papernas Papua 2021, ada juga File yang meraih juara renang, lalu Aski yang yang menorehkan 60 prestasi bidang fashion model, dan ada Daffa, Efa Rosa, serta Laura yang merupakan model sekaligus pembatik dengan juga pernah menorehkan prestasi tingkat Kota Jambi.

Sumber: