KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Ketua DWP Provinsi Jambi Iin Kurniasih Sudirman memimpin kegiatan peningkatan kualitas SDM bagi Anggota Dharma Wanita Persatuan. Dalam arahannya Iin Kurniasih Sudirman mengharapkan bahwa kegiatan ini diisi dengan realisasi program kerja dari bidang pendidikan yaitu Program DWP dalam peningkatan dan penanganan kekerasan dilingkungan satuan Pendidikan.
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Jambi melaksanakan kegiatan peningkatan kualitas SDM bagi anggota DWP dengan Tema, Peran DWP Dalam Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan, Kamis (13/06/2024).
BACA JUGA:Sidak Pasar Jelang Idul Adha, PJ Walikota Dapati Harga Cabai Masih Mahal
Kegiatan ini dipimpin langsung Ketua DWP Provinsi Jambi Iin Kurniasih Sudirman, didampingi Ketua DWP Kanwil Kemenag Provinsi Jambi Fatimah Huriyah Zoztafia dengan menghadirkan narasumber yaitu Luthfi Wahyudi dari BPMP Provinsi Jambi, serta turut dihadiri para Ketua DWP OPD lingkup pemprov jambi dan Ketua DWP unsur Vertikal.
Dalam sambutan dan arahannya, Ketua DWP Provinsi Jambi Iin Kurniasih Sudirman menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memperdalam pengetahuan tentang pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan.
Ia berharap dengan kegiatan kegiatan yang dilakukan DWP setiap bulannya itu ada hal-hal yang dapat dibawa didalam kehidupan sehari-hari. Karena menurutnya Dharwa Wanita Persatuan itu bisa mengayomi anggota dan keluarganya.
Selain itu, juga diharapkan bisa diakomodir kemudian dimanfaatkan untuk kegiatan kegiatan yang memang bermanfaat bagi DWP.
“Kami Dharma Wanita Persatuan Provinsi Jambi mendukung peningkatan dan penanganan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan, baik di tingkat paud sampai SLTA. Kami akan memfasilitasi ruangan konsultasi jika ada permasalahan di sekolah, bisa di laporkan ke tim satgas,” ujar Iin Kurniasih Sudirman, Ketua DWP Provinsi Jambi, Kamis (13/6).
BACA JUGA:Janda di Muaro Jambi Bertambah Sebab Judi Online
Sementara itu, selaku narasumber pada kegiatan ini Lutfhi Wahyudi menyampaikan materinya tentang Percepatan Pembentukan Satgas dan Tim pencegahan dan penanganan kekerasan di satuan pendidikan.