HEBOH!! Bendera Indonesia Terbalik Saat Pembukaan SEA Games 2023 di Kamboja

HEBOH!! Bendera Indonesia Terbalik Saat Pembukaan SEA Games 2023 di Kamboja

Pembukaan SEA Games 2023 di Kamboja-Reuters-

KAMBOJA, JEKTVNEWS.COM - Pada pembukaan SEA Games 2023 di  Stadion Nasional Marodoc, Techo, Phnom Penh, KAMBOJA, Jumat (5/5), terjadi insiden terbaliknya bendera Indonesia.

Insiden terbaliknya bendera Indonesia saat SEA Games 2023 ini, terjadi saat sesi menyanyi yang dibawak oleh penyanyi di stadion.

BACA JUGA:Resmi Keluar dari Partai Nasdem Dodi Sularso Masuk PKB, Ini Alasannya

Terlihat, para pembawak bendera dari berbagai macam negara keluar berlari-larian kecil di stadion pembukaan tersebut.

Saat bendera Indonesia keluar beriringan dengan bendera myanmar dan bendera lainnya, terlihat bendera Indonesia terbalik. Dimana terlihat yang seharusnya Merah di atas, putih di bawah, justru terbalik.

Akibat insiden tersebut pihak penyelenggara SEA Games 2023 meminta maaf kepada Sekjen Komite NOC Indonesia Harry Warganegara.

BACA JUGA:Resmi Keluar dari Partai Nasdem Dodi Sularso Masuk PKB, Ini Alasannya

"Sudah meminta maaf secara langsung, dan bertindak cepat sehingga kejadian tersebut tidak terulang di opening ceremony," kata Harry, dalam rilis KOI.

Sumber: