Wali Kota Jambi Sambut Kunjungan Kapolri Dan Panglima Tni, Fasha Sampaikan Capaian Penanganan Covid-19 Dan Vaksinasi

Wali Kota Jambi Sambut Kunjungan Kapolri Dan Panglima Tni, Fasha Sampaikan Capaian Penanganan Covid-19 Dan Vaksinasi

KOTA JAMBI - Wali Kota Jambi Syarif Fasha sambut kunjungan Kapolri dan Panglima TNI ke Jambi, jum’at (18/9/21), dalam kesempatan tersebut Fasha sampaikan capaian vaksinasi Kota jambi yang menjadi capaian tertinggi di Provinsi Jambi.

 

Bertempat di halaman salah satu hotel ternama di Kota Jambi, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jendral Lustiyo Sigit Prabowo, hadir di kota jambi serta menerima pemaparan capaian penanganan covid 19.

 

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Jambi Syarif Fasha menjelaskan, capaian penangan Covid-19 di Kota Jambi, yang mana kota jambi beberapa pekan lalu telah melakukan pengetatan ppkm level 4 dan berdampak positif dengan menurunnya angka kasus covid 19 di kota jambi yang cukup signifikan.

 

“Beberapa hari lalu kita Pemerintah Kota Jambi telah melakukan pengetatan PPKM Level 4, dengan menutup sejumlah jalur masuk Kota Jambi, Alhamdulillah hasilnya kasus positif menurun cukup signifikan,” ungkap Fasha.

 

Fasha juga menjelaskan bahwa saat ini realisasi vaksinasi di Kota Jambi diluar pulau jawa dan bali tertinggi di Indonesia.

 

“berdasarkan data dari kementerian kesehatan vaksinasi di kota jambi telah mencapai angka 79,94 persen, yang artinya capaian vaksinasi tersebut sudah diatas angka herd immunity untuk target 70 persen vaksinasi pertama,” jelas Fasha.

Sumber: