Langkah Awal Membangun Wisata, Budaya, Serta UMKM Jambi Kota Seberang

Langkah Awal Membangun Wisata, Budaya, Serta UMKM Jambi Kota Seberang

Langkah Awal Membangun Wisata, Budaya, Serta UMKM Jambi Kota Seberang-Ist/ Jektvnews -

JAMBI, JEKTVNEWS.COM - JAMBI Kota Seberang atau yang akrab disebut dengan "seberang" menjadi kawasan yang penuh dengan sejarah dan kaya akan warisan budaya serta ada istiadatnya.

Banyaknya destinasi wisata alam, wisata religi, dan wisata buatannya menarik minat wisatawan luar untuk menjelajah diseberang. Namun kurangnya akses membuat wisatawan sulit mengunjungi serta menjelajah di jambi kota seberang.

Melalar Group (MG) menjadi satu satu nya komunitas yang menjadi jembatan bagi para wisatawan dapat menjelajah di Jambi Kota Seberang.

Melalar Group memiliki visi dan misi untuk membangun seberang dari segi wisata, budaya, adat istiadat, dan UMKM sekitar.

Memberi pandangan dari kacamata yang menjadi culture hidup sehari-hari masyarakat Jambi Kota Seberang kepada khalayak ramai.

Baru-baru ini MG membuat paket "Tur Wisata Budaya dan Adat Istiadat Jambi Kota Seberang" yang dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2022 dengan 8 destinasi wisata yang dikunjungi yakni, Museum Gentala Arasy, Makam Al-Habib Husin bin Ahmad Baragbah, Pondok Pesantren Sa'adatuddarein, Jembatan Hijau Bento, Rumah Batu, Masjid Batu Al-Ikhsaniyah, Sanggar Batik, Dan Rumah Panggung Cagar Budaya Jambi Kota Seberang.

BACA JUGA:PTPN IV Luncurkan PalmCo Scolarship, Mahasiswa Indonesia Tidak Hanya Terima Beasiswa, Tapi Juga Peluang Bekerj

Dengan berjalannya tur pertama ini diharapkan menjadi lahan besar bagi masyarakat sekitar untuk dapat bersama-sama membangun seberang menjadi pusat wisata di Kota Jambi serta dapat membantu meningkatkan UMKM sekitar.

Sumber: