Wakil Bupati Tanjab Barat Berikan Tanggapan Soal Spanduk MTQ Tingkat Kecamatan Seberang Kota

Wakil Bupati Tanjab Barat Berikan Tanggapan Soal Spanduk MTQ Tingkat Kecamatan Seberang Kota

Wakil Bupati Tanjab Barat Hairan -Ist/ Jektvnews -

TANJAB BARAT, JEKTVNEWS.COM - Mengenai spanduk Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Seberang Kota yang diselenggarakan beberapa waktu yang tidak menampilkan poster Wakil Bupati Tanjab Barat Hairan, mendapatkan tanggapan Wakil Bupati Tanjab Barat.

Dimana, Wakil Bupati Tanjab Barat Hairan mengatakan bahwa, dirinya memahami dan tidak mempermasalahkan hal ini kepada panitia penyelenggara MTQ tersebut.

 

Dikatakan Wakil Bupati Hairan, bahwa yang paling penting kegiatan itu terselenggara dengan lancar.

BACA JUGA:Jelang Pilkada, Baliho MTQ Tingkat Kecamatan Seberang Kota Tidak Ada Foto Wabup

"MTQ adalah acara yang sangat penting bagi masyarakat kita. Saya harap semua pihak dapat fokus pada tujuan utama kita, yaitu menyelenggarakan MTQ dengan baik dan lancar," ungkapnya, Rabu (10/7).

Dirinya berharap agar masyarakat tetap kompak selalu.

"Kita harus tetap bersatu dan mendukung setiap kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, jangan sampai hal-hal kecil seperti ini merusak kebersamaan kita," ujarnya.

BACA JUGA:Baliho MTQ Kecamatan Tanpa Foto Wabup Tanjabbar, Camat: Kelalaian dan Kekhilafan dari Panitia

Sementara itu, masyarakat Kecamatan Seberang Kota menyambut baik dan lega atas tidak dipermasalahkannya persoalan spanduk tersebut.

"Saya senang pak Wabup bisa memaklumi dan memaafkan. Sekarang kita bisa fokus mendukung acara MTQ," sebut Ahmad.

BACA JUGA:Solusi Pencegahan Tindak Perilaku Menyimpang Menurut Akademisi Sosiologi

"Kedamaian dan kebersamaan tetap menjadi harapan semua pihak dalam menjalani kegiatan keagamaan dan sosial di Kecamatan Seberang Kota," pungkasnya.

Sumber: