Gelar Road Show di Jamtos, Mitsubishi Luncurkan X FORCE

Gelar Road Show di Jamtos, Mitsubishi Luncurkan X FORCE

Mitsubishi Luncurkan X FORCE -Ist -

Pada Mode Mud, kendaraan bisa dipakai ketika menemui jalan berlumpur. Sementara Mode Normal, bisa dipakai ketika kondisi jalan normal.

BACA JUGA:Kabut Asap Semakin Pekat, Madrasah Aliyah Muhammadiyah Kota Jambi Pulangkan Siswa Lebih Awal

"Sebenarnya mode berkendara ini bukan seperti mobil 4x4, tapi apabila kita memakai fitur drive mode, akan ada peningkatan fungsi dibanding berkendara secara normal.Misalnya fitur Wet Mode, seberapa dalam yang bisa dilewati ketika banjir oleh Mitsubishi XFORCE ? Kalau 30 cm masih bisa dan oke," jelasnya.

"Tapi, jika Mode Normal atau berkendara biasa, grip ban akan licin dan tidak stabil. Jika Wet Mode diaktifkan, kendaraan akan lebih stabil. Fitur AYC juga akan membantu apabila menemui medan licin dan mengantisipasi kecelakaan," lanjutannya.

Setiap penggunaan pada mode tertentu, sistem komputer pada kendaraan akan me-manage traction control dan stability control untuk berbagai permukaan jalan yang spesifik membutuhkan penyetelan berbeda.

Terkait suspensi pada Mitsubishi XFORCE, Hikaru Mii juga menyebut kendaraan ini bisa jadi andalan. Apalagi, Mitsubishi XFORCE telah dikembangkan untuk mendukung konsep SUV kompak.

Terutama pada setelan kaki-kaki dan mesinnya. Suspensi yang dibangun pada Mitsubishi XFORCE telah disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan pasar Indonesia dan target pasar ekspornya.

Terlebih, suspensinya juga telah diuji dengan membandingkan kendaraan lain yang ada di kelasnya. Hasilnya, Mitsubishi XFORCE menjadi yang terbaik di kelasnya. "Sebelum melakukan pengembangan, ada beberapa kompetitor yang kami tes suspensinya dan sejujurnya rasanya tidak nyaman. Jadi, memang suspensi di Mitsubishi XFORCE sudah kami improve," bebernya.

BACA JUGA:SMA Muhammadiyah 1 Kota Jambi Fasilitasi Sarana Prasarana dalam Menunjang Gagasan Digitalisasi Siswa

Well-Tuned Suspension yang disematkan, kian menambah kenyamanan saat berkendara karena memiliki ukuran yang sama dengan Mitsubishi Pajero Sport. Bahkan, mampu memberikan performa layaknya mobil mewah Eropa dengan bantingan yang nyaman, namun tidak lemah.

Ia menyebut, dalam proses pengembangan kendaraan ini, perancang menitik beratkan bagaimana agar suspensinya bisa nyaman namun tetap memiliki karakter SUV dengan handling terbaik di kelasnya. Ditunjang ground clearance 222 mm, Mitsubishi XFORCE menjadi kendaraan yang tertinggi di kelasnya. Hal itu, membuat pengendaranya makin pede melewati berbagai kondisi jalan di Indonesia.

Terkait desain pada Mitsubishi XFORCE, eksterior dan interior pun menjadi daya tarik tersendiri. Identitas New Generation Dynamic Shield yang merupakan desain ikonik khas Mitsubishi Motors sangat kental terlihat.

BACA JUGA: Ma'ruf Amin Kunjungan Kerja di Sumatera Utara untuk Hadiri Ikrar Merajut Keberagaman

Bahkan, pada 5 Oktober lalu Mitsubishi XFORCE memenangkan penghargaan bertajuk “Good Design Awards 2023” yang di diselengarakan oleh Japan Institute of Design Promotion atau Institut Desain Promosi Jepang. Dewan juri menyebut desain eksterior dengan spakbor depan dan belakang sangat kuat, memberikan kesan masif meskipun kendaraan ini berukuran kompak.

Bentuk lampu depan dan kombinasi belakangnya, memancarkan daya tarik sebuah SUV canggih. Desain interiornya terstruktur baik dengan perpaduan warna, material, dan finishing (CMF) yang terampil. Hal itu dianggap berhasil menciptakan kesan kegembiraan yang setara dengan profil eksternal.

Sumber: