Xiaomi Siapkan Perangkat Redmi 9, Ini Bocoran Desainnya

Xiaomi Siapkan Perangkat Redmi 9, Ini Bocoran Desainnya

Xiaomi meluncurkan Redmi 8 dan sudah beredar sekitar 6 bulan lalu. Perangkat tersebut kini tampaknya akan segera memilki pengganti atau model penerus yang paling gres. Menilik iterasi angka seri, penerus Redmi 8 kemungkinan adalah Redmi 9. Nah, soal Redmi 9, perangkat penerus seri smartphone ekonomis Redmi 8 itu kini beredar bocorannya di internet.

Salah seorang gadget leakers kenamaan Sudhanshu Ambhore melalui akun Twitter resmi @Sudhanshu1414 menampilkan satu gambar langsung dari apa yang diduga Redmi 9. Gambar tersebut memberi petunjuk seperti apa perangkat pengganti Redmi 8 itu.

Tak seperti seri terdahulu, Redmi 9 tampaknya akan lebih keren untuk ukuran smartphone ekonomis dengan harga yang terjangkau. Merujuk pada gambar, ponsel entry level tersebut memiliki pengaturan quad camera atau empat kamera utama di bagian belakang.

Sumber juga mencantumkan rincian modul kamera utama perangkat Redmi 9 itu. Perangkat tersebut akan memiliki rincian kamera masing-masing 13 MP lensa utama, ultra lebar 8 MP, dan unit makro 5 MP plus sensor kedalaman 2 MP.

Konfigurasi ini secara konseptual mirip dengan yang ada di perangkat low-end lainnya dari kompetitor misalnya Realme 6i yang baru saja diumumkan. Di atas kertas, 6i mengalahkan Redmi 9 ketika datang dengan kamera utama (48 MP vs 13 MP), tetapi kehilangan makro (2 MP vs 5 MP), dengan sensor ultra lebar dan kedalaman ada dalam dua perangkat merek yang bersaing ketat itu.

Sudhanshu Ambhore menyampaikan Redmi 9 juga akan memiliki chipset yang sama dengan Realme 6i. Adapun chipset yang dimaksud adalah MediaTek Helio G80.

Sumber: