JEKTVNEWS.COM - Kamu tertarik dengan merajut? Sebelum kamu belajar merajut sebaiknya kamu berkenalan dengan istilah knitting dan crochet.
Kedua istilah dapat kamu artikan sebagai rajutan. Namun jika kamu terjemahkan langsung dari Bahasa Inggris. BACA JUGA:THE BOYZ WORLD TOUR: The Boyz Adakan Konser Kedua di Indonesia Juli ini! Knitting berarti rajutan atau merajut sedangkan crochet berarti merenda. Jadi apa yang membedakan keduanya? 1. Jarum yang digunakan Jika kamu pernah menonton animasi yang menampilkan kehidupan sebuah keluarga dengan seorang nenek, mungkin kamu akan menemukan gambaran nenek tersebut sedang merajut di rumahnya. Adapun knitting dan crochet dibedakan berdasarkan jarum yang digunakan. Pada knitting kamu akan menggunakan dua buah jarum untuk dapat merajut, seperti halnya yang sering ditampilkan gambaran merajut menggunakan dua jarum di dua tangan. Sedangakan crochet cukup menggunakan satu jarum saja. Namun jarum yang digunakan juga berbeda. Jarum pada knitting biasanya terbuat dari kayu ataupun bahan stainless steel serta ujung jarum runcing, sedangkan pada crochet jarum atau lebih tepatnya hakpen yang digunakan lebih umum berbahan stainless steel dengan bagian ujung jarum terdapat lekukakan yang berfungsi untuk menarik benang. BACA JUGA:NutriHub Jambi Hadir Menjadi Ruang Kolaborasi untuk Pemberdayaan Generasi Muda 2. Produk yang dihasilkan Pada umumnya produk apa yang dihasilkan rajutan menggunakan knitting ataupun crochet tak terlalu berbeda. Tapi apabila diteliti pola susunan benang tampak berbeda. Knitting umumnya menghasilkan pakaian seperti baju, topi, kaos kaki hingga selimut dikarenakan hasil susunan benang yang halus dan nyaman untuk diguakan sebagai pakaian. Sedangkan crochet juga dapat membuat dress namun dapat menghasilkan berbagai produk lainnya seperti boneka rajut (amigurumi), bunga rajut, tas, sepatu, keychain, dan berbagai perhiasan rambut. 3. Benang yang digunakan Benang yang digunakan untuk knitting dan crochet sama saja. Perbedaan benang lebih tepatnya bergantung dengan produk apa yang ingin dihasilkan. BACA JUGA:Rambut Tebal dan Berkilau: Berikut Tren Gaya Rambut Terbaru yang Sedang Populer! Untuk membuat pakaian menggunakan knitting kamu dapat menggunakan benang katun dan wol. Sedangkan untuk amigurumi crochet kamu dapat menggunakan benang polyester. Jadi, apakah kamu tertarik ingin belajar knitting atau crochet?Mau Mencoba Belajar Merajut? Kenali Perbedaan Knitting dan Crochet
Selasa 06-06-2023,06:17 WIB
Reporter : Haira
Editor : Gusti
Tags : #wol
#tas
#sepatu
#selimut
#rajutan
#produk
#pakaian
#merajut
#knitting
#keychain
#kain wol
#jarum
#disway.id
#disway
#crochet
#bunga rajut
#benang
#belajar merajut
#belajar
#baju
Kategori :
Terkait
Senin 18-11-2024,15:00 WIB
Trik Belajar Sendiri di Kamar agar Tidak Bosan
Sabtu 13-07-2024,17:00 WIB
Hal Penting Dalam Mempersiapkan Kebutuhan Anak Sekolah di Jambi
Kamis 02-05-2024,05:00 WIB
Lokakarya 7 Festival Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 9 Kabupaten Muaro Jambi
Senin 18-03-2024,04:56 WIB
Merajut Hubungan dengan Pasangan di Bulan Ramadhan
Selasa 06-02-2024,13:21 WIB
Kemendikbudristek Targetkan Tiga Faktor Utama Keberlanjutan Merdeka Belajar di Masa Depan
Terpopuler
Jumat 03-01-2025,09:42 WIB
PTPN IV PalmCo Gulirkan Rp7,4 Miliar Program TJSL Momen Natal dan Tahun Baru
Jumat 03-01-2025,09:47 WIB
Dukung Swasembada Pangan, Anggota DPRD Provinsi Jambi Muhammad Nasir Apresiasi Semangat Poktan di Kota Jambi
Jumat 03-01-2025,18:25 WIB
Kabupaten Batang Hari Raih Predikat Sangat Baik dalam Evaluasi SPBE
Terkini
Jumat 03-01-2025,18:25 WIB
Kabupaten Batang Hari Raih Predikat Sangat Baik dalam Evaluasi SPBE
Jumat 03-01-2025,09:47 WIB
Dukung Swasembada Pangan, Anggota DPRD Provinsi Jambi Muhammad Nasir Apresiasi Semangat Poktan di Kota Jambi
Jumat 03-01-2025,09:42 WIB
PTPN IV PalmCo Gulirkan Rp7,4 Miliar Program TJSL Momen Natal dan Tahun Baru
Senin 30-12-2024,21:35 WIB
New Honda PCX160, Big Skutik Premium dengan Gaya Baru Resmi Diluncurkan di Jambi
Senin 30-12-2024,12:47 WIB