JEKTVNEWS.COM - Suasana malam yang dingin tidak menyurutkan semangat warga salah satu desa dì Kecamatan Batang Asam untuk menunggu dan menyambut kedatangan Calon Bupati (cabup) H. Hairan, SH.
Ribuan pendukung berkumpul di salah satu kediaman tokoh masyarakat Batang Asam meneriakkan yel-yel sebagai bentuk dukungan kepada paslon Hairan-Amin dalam pemilihan kepala daerah yang akan datang, Jumat malam (27/9/24).
Kedatangan Hairan disambut antusias penuh keakraban menunjukkan betapa besarnya harapan masyarakat terhadap perubahan yang dibawa oleh paslon ini.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Merlung Antusias Tunggu Kehadiran Cabup Hairan dan Dukung di Pilkada Tanjab Barat
Dalam pidatonya, Hairan menekankan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan memperhatikan pembangunan infrastruktur yang selama ini menjadi keluhan warga.
"Saya berjanji akan mendengarkan suara rakyat dan bekerja keras untuk mewujudkan Tanjab Barat yang lebih baik," tutur mantan alumnus Ponpes Wali Songo ini.
Warga yang hadir langsung menyatakan dukungan penuh mereka, dengan seruan untuk memenangkan paslon ini pada Pilkada mendatang.
BACA JUGA:Menkes Budi Apresiasi PT Biofarma Berhasil Meproduksi Radiofarmaka
"Hairan-Amin, Perubahan!, 03, Menang, Menang, Menang!, 2024, Jadi Bupati," teriak seluruh warga.
Acara tersebut juga dihadiri oleh tokoh masyarakat dan relawan, yang bersama-sama menunjukkan soliditas dan kekuatan dukungan untuk Hairan dan Amin.
Dengan semangat yang berkobar, warga Tanjab Barat optimis akan masa depan yang lebih cerah dengan kepemimpinan baru.
BACA JUGA:Peringatan Hari Kontrasepsi Sedunia Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024 di Kabupaten Batanghari
Keseruan malam itu menunjukkan bahwa meskipun suhu turun, semangat politik dan harapan akan perubahan tetap membara di hati masyarakat.