Pembukaan Prakerja Gelombang 48, Insentif Prakerja di Tahun 2023 Mencapai Rp 4.200.000,
Dengan biaya tersebut, diharapkan kamu bisa ikut program pelatihan untuk meningkatkan soft skill dan hard skill sebagai persiapan mendapatkan pekerjaan atau memulai berwirausaha.
Jika uang pelatihan itu masih terdapat kelebihan, kamu bisa mempergunakannya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mengingat sulitnya mendapatkan pekerjaan di masa pandemi seperti sekarang ini.
Penerima Kartu Prakerja bisa memanfaatkan uang insentif untuk mengikuti pelatihan yang disediakan oleh pemerintah atau non-pemerintah. Misalnya, kamu adalah seorang lulusan baru yang ingin bekerja di bagian marketing.
Namun, terdapat perusahaan yang mencari kandidat dengan keterampilan tertentu. Nah, bila kamu pemegang kartu tersebut, kamu punya kesempatan untuk menambah keterampilan baru yang dicari dari perusahaan itu.
Jika kamu pelaku bisnis, kamu juga bisa belajar mengenai strategi bisnis di era pandemi melalui berbagai program yang disediakan pemerintah.
Kartu Prakerja kini telah bekerja sama dengan 165 lembaga pelatihan yang di dalamnya terdapat 1700 program pelatihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Dan mudahnya lagi, semua pelatihan ini dilakukan secara online atau jarak jauh. Jadi kamu bisa belajar di mana saja dan kapan saja.
Bagi lulusan baru atau orang yang baru saja di-PHK, ilmu yang kamu dapatkan nantinya bisa membantu kamu untuk mendapatkan pekerjaan yang lebih layak.
Sedangkan bagi pebisnis yang bisnisnya belum berkembang, uang tersebut bisa kamu pakai untuk melakukan strategi baru merintis kembali.
Apalagi setelah menyelesaikan pelatihan tersebut, kamu akan mendapatkan sertifikat yang bisa menjadi bukti jika kamu punya keterampilan tertentu. Sehingga kualitas dirimu dapat menjadi lebih baik di mata para recruiter.
Sumber: