Alhamdulillah, 9 SAD Merangin Masuk Islam
MERANGIN -Sebanyak 9 orang Suku Anak Dalam (SAD) yang berada di wilayah hutan Mengkilam, Desa Nalo Gedang, Kecamatan Nalo Tantan, Kabupaten Merangin pada Senin malam (06/07/2020) mengucapkan dua kalimat syahadat untuk masuk agama Islam.
Prosesi pengucapan dua kalimat syahadat dilakukan di kediaman Kepala Desa Nalo Gedang Zuhadi yang di tuntun langsung oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Merangin dan disaksikan langsung oleh Bupati Merangin Al Haris.
Menurut Kepala Desa Nalo Gedang, Zuhadi, SAD yang merupakan kelompok dari Temenggung Karim datang sendiri menemuinya dan meminta agar anak cucunya bisa di Islamkan.
"Jadi tidak ada kami paksa, murni keinginan mereka sendiri yang datang menemui kami untuk meminta agar bisa di Islamkan," terang Zuhadi Kepala Desa Nalo Gedang.
Sementara Temenggung Karim yang juga senada dengan yang dikatakan oleh Kepala Desa Nalo Gedang dirinyalah yang mendukung penuh keinginan dari anak cucunya untuk bisa memeluk agama Islam.
"Saya mendukung penuh keinginan anak-anak agar bisa memeluk agama Islam, semoga kedepannya mereka bisa lebih maju dari kami yang sudah tua ini," harap Temenggung Karim.
Bupati Merangin Al Haris yang menyaksikan prosesi tersebut mengatakan akan menjadi garda terdepan untuk memantau perkembangan anak-anak SAD yang sudah di Islamkan dengan cara membantu pendidikan jika menang bersedia.
"Saya sangat berbahagia, yang jelas saya akan membantu membimbing mereka dan akan memberikan hak yang sama dengan anak anak Merangin lainya dalam hal apapun termasuk pendidikan," tegas Al Haris. (wwn)
Sumber: