Ketua DPRD Edi Purwanto jadi Wakil Keluarga di Nikahan Putri Gubernur Jambi

Ketua DPRD Edi Purwanto jadi Wakil Keluarga di Nikahan Putri Gubernur Jambi

Edi Purwanto Ketua DPRD Kota Jambi -Jektvnews-

KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Gunakan Pakaian Adat Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Datuk Paduko Andiko Putro Jayo Siasah Alam , Edi Purwanto jadi Wakil Tuan Rumah di Resepsi Pernikahan Putri Sulung Gubernur Jambi , Esy Risdianty dengan Muhammad Iqbal.

Datuk Paduko Andiko Putro Jayo Siasah Alam, sedangkan sang istri mendapatkan gelar Karang Setio.

BACA JUGA:7 Anggota KPU di 4 Provinsi Digantikan, Ketua Hasyim Pimpin Pelantikannya

Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto beserta istri menghadiri resepsi pernikahan Esy Risdianti dan Muhammad Iqbal di Ratu Convention Center , Sabtu 20 April 2024. Disini Edi Purwanto ditunjuk untuk memberikan sambutan sebagai perwakilan keluarga.

Hadir dalam kesempatan itu sejumlah tokoh nasional , pejabat negara , dan beberapa kepala daerah, diantaranya Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla , Jaksa Agung , Gubernur Lampung , Gubernur Bengkulu , Gubernur Sumatera Barat , dan sejumlah anggota DPR RI, DPRD Provinsi , DPRD Kabupaten Kota , Bupati-Walikota se-Provinsi Jambi , dan sejumlah pejabat di lingkup pemerintahan Provinsi Jambi.

BACA JUGA:Kades Pelayang Siap Kerahkan Massa Blokade Tongkang Batu Bara

Edi Purwanto yang dikenal sebagai Datuk Paduko Andiko Putro Jayo Siasah Alam , menyampaikan bahwa atas nama tuan rumah mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya dan mengucapkan permohonan maaf jika selama pelaksanaan resepsi berlangsung ada kesalahan.

“Kehadiran tamu yang terhormat, kami sambut gembiro dan suko cito serto terimo kasih dengan kanti segalo sangatlah datang teraso bertambah gendang tubuh. Bapak ibu hadirin yang berbahagia, sepasang pengantin telah duduk bersamping, putro retno gemerlang indah. duo keluargo lah samo berunding, duo keluargo lah samo bermusyawarah,” ujar Edi Purwanto - Ketua DPRD Provinsi Jambi, Sabtu (20/4).

BACA JUGA:Ratusan personil Gabungan Diterjunkan dalam Pengamanan Pernikahan Putri Gubernur Jambi

Selain itu, Edi Purwanto mewakili tuan rumah memohon doa dan restu dari seluruh yang hadir maupun masyarakat Provinsi Jambi agar kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah.

Sumber: