PetroChina Sukses Gelar Pelatihan Pengambilan Sampel Swab Bersama Pemkab Tanjabbar

PetroChina Sukses Gelar Pelatihan Pengambilan Sampel Swab Bersama Pemkab Tanjabbar

KUALA TUNGKAL TANJABBAR - Guna menciptakan petugas laboratorium terampil, pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui Dinas Kesehatan yang didukung penuh oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd., menggelar pelatihan pengambilan sampel swab. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Tanjab Barat, Andi Pada.

Di tengah pandemi Covid-19 yang urung rampung, tidak menyurutkan pihak PetroChina untuk menggelar pelatihan pengambilan sampel swab, terkhusus bagi tenaga laboratarium. Kegiatan yang bekerja sama dengan dinas kesehatan sebagai leading sektor dalam kegiatan ini, mengingat pelatihan pengambilan swab sangat dibutuhkan, dengan tujuan utama guna mengetahui bagaimana tata cara, ketika pengambilan sampel swab kepada pasien terkonfirmasi Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Tanjab Barat, dr. Andi Pada, M.Kes. yang membuka secara langsung kegiatan ini menuturkan, sangat mengapresiasi PetroChina yang telah memberi dukungan dan sumbangsih, sehingga kegiatan ini terlaksana.

“Dengan jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Tanjab Barat dalam beberapa bulan terakhir meningkat signifikan, menuntut kita untuk melakukan berapa kegiatan pencegahan dan pengendalian Covid-19. Pengambilan sampel swab sangat membutuhkan SDM yang handal dan terampil dalam praktiknya. Harapannya kepada 22 peserta pelatihan yang terdiri dari tenaga laboratorium yang ada di 13 puskesmas dan rumah sakit di Tanjab Barat, menyimak dan mendengarkan apa yang disampaikan oleh pemateri dari Labkes Provinsi Jambi. Dengan ilmu saja, tanpa latihan dan tanpa keiklasan tidak dapat terwujud, kita harus bekerja dengan sepenuh hati untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Petugas laboratorium harus tetap menjaga keamanan diri sendiri, tetap memakai APD, mencuci tangan, dan memakai masker.” ujarnya.

Kepala Labkes Provinsi Jambi, Nurlailah selaku pemateri menyampaikan, pelatihan bagi tenaga laboratorium difokuskan pada bagaimana tata cara pengambilan sampel swab dengan baik dan bena, namun tetap berfokus dan disiplin menggunakan APD lengkap agar tetap terlindung dari Covid-19.

“Selain tata cara pengambilan sample swab, juga dilakukan bagaimana tata cara pengepakan sampel swab yang akan dikirim ke Labkes Jambi. Harapan dengan dilaksanakannya pelatihan ini, para tenaga laboratorium dapat memahami, sehingga usai pelatihan, ilmu yang didapat dapat diterapkan sebagaimana mestinya, terutama dalam hal pengambilan spesimen sampel swab pasien terkonfirmasi Covid-19.” pungkasnya.

Sementara, Dwi Suci Puspa Sari yang merupakan petugas laboratorium Puskesmas Pijoan Baru Kecamatan Tebing Tinggi mengaku sangat terbantu, dengan ada nya kegiatan pelatihan pengambilan sampel swab ini.

“Dengan pelatihan pengambilan swab ini, paparan yang disampaikan oleh pemateri dari Labkes Jambi bisa kami terapkan di puskesmas tempat wilayah kami bekerja. Terima kasih PetroChina sudah peduli dengan tugas kami, sebagai garda terdepan untuk pengambilan sampel swab,” ujarnya. (Sry)

Sumber: