Tahun Ajaran Baru Dimulai, Penjual Seragam Sekolah Sebut Penjualan Masih Sepi Pembeli

Tahun Ajaran Baru Dimulai, Penjual Seragam Sekolah Sebut Penjualan Masih Sepi Pembeli

Dagangan Seragam Sekolah -YST-

TANJAB BARAT, JEKTVNEWS.COM - Tidak lama lagi tahun ajaran baru 2024-2025 dimulai, namun hingga saat ini untuk penjualan seragam dan aneka keperluan sekolah belum terlihat ramai, bahkan masih sepi pembeli. Dan menurut penjual seragam sekolah, penjualan akan ramai ketika satu minggu jelang masuk sekolah.

BACA JUGA:Ditreskrimum Polda Jambi Sebut Indikasi Kecurangan PPPK di Kerinci Tidak Terbukti

Meski saat ini penjualan seragam sekolah dan peralatan sekolah masih sepi pembeli, namun terlihat para penjual seragam sekolah optimis menjajakan dagangannya di toko mereka. 

Berharap ada pembeli seragam sekolah, Mon Efendi penjual seragam sekolah menuturkan, bahwa saat ini untuk penjualan seragam sekolah belum terlihat ramai, sebab saat ini sebagian orang tua masih disibukkan persiapan mendaftar sekolah anak mereka, sehingga belum terlihat antusias para orang tua untuk membeli seragam sekolah. 

BACA JUGA: Sekda Budhi Hartono Hadiri Rangkaian HUT Bhayangkra ke 27

Sementara ungkapan serupa juga dikatakan Deni, yang mana jika saat ini penjualan seragam sekolah dan kebutuhan sekolah belum terlihat peningkatan. Meski demikian, ia patut bersyukur. 

Selain itu, saat ini harga komoditi pertanian kian anjlok, tentunya ini juga berpengaruh terhadap penjualan seragam sekolah dan kebutuhan peralatan sekolah. Walau keadaan saat ini semakin sulit, namun ia tetap optimis dan tidak putus asa berharap ramai pembeli, terutama menjelang mendekati masuk sekolah mendatang.

Sumber: