Puluhan Rumah Di Kecamatan Geragai Terendam Genangan Air
Tanjab Timur – Inilah kondisi rumah masyarakat yang terendam genangan air. Hujan deras yang kerap mengguyur Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjung Jabung Timur merupakan salah satu faktor utama terjadinya banjir di kawasan ini. Terlebih keadaan sungai yang kini diduga mengalami pendangkalan sehingga tidak mampu menahan volume air yang bertambah.
Saat ini ketinggian air telah mencapai halaman rumah warga, bahkan tidak sedikit pula bagian dalam rumah warga yang terendam banjir, hingga ketinggian mencapai lutut orang dewasa diketahui puluhan rumah warga yang terendam ini berada di RT 1,2 dan 4 Desa Kota Baru Kecamatan Geragai.
Penuturan warga yang rumah nya turut terendam banjir kasrianto mengatakan, selama januari telah 2 kali musibah banjir terjadi. Banjir tersebut terjadi akibat sungai yang berada di sepanjang permukiman warga mengalami sedimentasi atau pendangkalan sehingga debit air hujan yang tidak optimal mengalir ke dalam sungai.
Selain itu permukaan sungai saat ini tampak penuh dengan rumput sehingga laju air tersendat. Akibat banjir mengenai permukaan pemukiman masyarakat di Kecamatan Geragai binatang melata dan berbisa seperti ular, lipan dan kalajengking kerap naik hingga menjadi ancaman bagi warga.
Sumber: