Pagi Pagi, Sarapan Pagi.

Pagi Pagi, Sarapan Pagi.

Tidak banyak orang menganggap hal ini tidak begitu penting, aktifitas pekerjaan yang mulai Work From Office (WFO), sekolah dan kuliah sudah mulai tatap muka membuat Sarapan Pagi amat mudah diabaikan.

Padahal sarapan pagi itu amat penting, diantaranya meningkatkan metabolisme tubuh, meningkatkan konsentrasi, dan menjaga mood hingga siang hari. 

Setelah bekerja membakar kalori sangat ekstra di malam hari, pagi harinya tubuh memerlukan asupan makanan untuk kita dalam beraktivitas. Seperti halnya kendaraan bahan bakar diperlukan untuk menjalankan mesin, begitupun tubuh kita menggunakan makanan sebagai bahan bakar kita untuk beraktivitas.

Tidak sarapan dan dalam Kondisi lapar, pikiran dan mood juga akan terganggu, mudah lelah dan cepat emosi misalnya. Hal itu disebabkan karena kinerja lambung yang berat sedang lambung dalam keadaan kosong.

Dalam hal makanan pun harus kita atur agar tidak begitu kenyang, ada beberapa jenis menu sarapan pagi yang biasanya menjadi tradisi di Jambi khususnya, diantaranya ada bubur ayam, nasi lemak/nasi gemuk, lontong sayur, nasi goreng dan omelette.

Oh iya, porsinya jangan terlalu banyak ya, sebab nanti kalau terlalu kenyang, mitosnya bisa bikin ngantuk. 

Sumber: