MTQ Ke-50 Provinsi Jambi Resmi Dibuka Gubernur Jambi Al Haris

MTQ Ke-50 Provinsi Jambi Resmi Dibuka Gubernur Jambi Al Haris

KUALA TUNGKAL - MTQ ke-50 tingkat Provinsi Jambi di Tanjung Jabung Barat resmi dibuka Gubernur Jambi Al Haris. Minggu (3/10/21). 

 

Pembukaan MTQ ke-50 tersebut ditandai dengan pemukulan bedug oleh Gubernur Jambi Al Haris, yang berpusat di Masjid Syaikh Ustman Kuala Tungkal. Turut hadir langsung dalam pembukaan tersebut Bupati/Walikota se-Provinsi Jambi, Kakanwil Kemenag serta unsur Forkopimda dan para tamu undangan. 

 

Dalam sambutannya Al Haris mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat sebagai tuan rumah, yang telah mempersiapkan MTQ ke -50 ini dengan baik. 

 

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati dan seluruh jajaran Panitia MTQ ke 50 Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2021 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang telah menyiapkan dengan sempurna acara pada hari ini bahkan persiapannya sudah jauh-jauh sebelum hari" Ujar Gubernur. 

 

Al Haris berharap MTQ tidak hanya menjadi agenda tahunan belaka, "kami juga berharap pada MTQ kali ini, bahwa MTQ tidak hanya menjadi peristiwa tahunan, tetapi lebih dari pada itu, karena syiar islam ini harus merobah perilaku kita, merubah anak-anak kita agar mereka menjadi anak-anak yang taat dan anak-anak yang betul-betul menguasai ilmu agama" Tutup Gubernur. (Sur). 

 

 

Sumber: