Diduga Bandar Narkoba , Pria Paruh Baya Asal Pematang Sulur Dicokok Polisi

Diduga Bandar Narkoba , Pria Paruh Baya Asal Pematang Sulur Dicokok Polisi

KOTA JAMBI- Pria paruh baya asal Pematang Sulur Kota Jambi yang  diduga sebagai Bandar Narkoba berhasil dicokok polisi, pada kasus ini satu pelaku lainnya berhasil melarikan diri dari pengamanan petugas kepolisian. Tim satuan satres Narkoba polres Jambi berhasil mengungkap narapidana Narkoba dan menangkap seorang pria  paruh baya atas nama Zalki Mubarak alias Zalki bin samsuar usia 36 tahun. Zalki merupakan warga jalan pattiparbu RT 16 NO 282 Kelurahan Pematang Sulur, Kecematan Telanai Pura, Kota Jambi. Zalki diringkus dirumahnya yang diduga sebagai tempat bertransaksi barang haram , yakni  beralamat di Jalan patipurbo Rt 16 No 282 kelurahan pematang sulur, kecematan telanai pura, Kota Jambi. Zalki Diringkus pada Senin 31 September lalu sekira pukul 10 malam saat dilakukan penggeledahan polisi menemukan  2 orang dengan gerak-gerik mencurigakan, alhasil petugas melakukan pengejaran  namun satu pelaku berhasil melarikan diri. Untuk barang bukti  berhasil diamankan berupa 5 paket besar sabu seberat 355,04 Gram 2 paket sedang sabu sebesar 8,86 gram dan 1 paket kecil shabu seberat 1,59 gram. Selain itu terus ditemukan 5 butir pil ekstasi  warna hijau seberat 1,6 gram , 3 butir ekstasi warna biru seberat 0,98 gram, 1 butir ekstasi warna kuning seberat 0,38 gram 1 kaleng roti dan 1 unit timbangan digital. Atas perbuatannya pelaku terjerat pasal 112 ayat 2 dan atau pasal 127 ayat 1 huruf A dan atau pasal 131 UU RI NO 35 Tahun 2009 tentang narkotika jenis sabu dan pil ekstasi  dengan ancaman hukuman maksimal 22 tahun penjara atau seumur hidup.

Dover Christian (Kapolresta Jambi) kemudia pelaku inisial ZM alias Zal alias saf usia 36 tahun,untuk kasus ini  barang buktinya berupa 5 Paket besar yang diduga Narkotika jenis sabu seberat 355,04 gram, 2 paket sedang yang diduga narkotika jenis shabu seberat 8,86 gram, selanjutnya 6 paket kecil yang diduga Narkotika jenis Shabu seberat 1,59 gram dengan total 365,31 gram. Ujarnya.

Sumber: