Pentingnya Membaca Buku
jektv.co.id - Salah satu faktor berkembang dan suburnya berita hoax di Indonesia adalah kesadaran membaca masyarakat Indonesia yang masih kurang. Menurut data dari UNESCO pada 2016, minat baca orang Indonesia sangat memprihatinkan, hanya 0,001%. Angka ini menunjukkaan bahwa dari 1.000 orang Indonesia, hanya 1 orang saja yang rajin membaca. Dengan jumlah penduduk Indonesai yang lebih dari 250 juta jiwa ini sangat mengkhawatirkan sekali.
Tingkat kesadaran membaca yang sedikit ini mendorong banyaknya terjadi kejahatan, baik di dunia maya maupun di kehidupan nyata. Contoh kasus yang terjadi di dunia maya adalah Cyber Bullying yang sering sekali dilakukan warganet Indonesia berupa tindakan menuduh, memaki, dan berkata kasar atau kotor di kolom komentar takarir seseorang. Hal ini sering didasari oleh rasa tidak suka, bahkan sering terjadi karena tidak tuntasnya mereka membaca caption oleh si pengguna akun sehingga mereka langsung menghakimi. Efek yang ditimbulkan ini sangat berbahaya bagi seseorang, yaitu trauma berkepanjangan, rasa tidak percaya diri, bahkan yang terburuk adalah kematian.
Kasus yang terjadi sering berakar dari kurangnya membaca berita dari masyarakat Indonesia sehingga menimbulkan missleading atau missconception di antara orang-orang. Akibat yang ditimbulkan sangat berbahaya bagi kehidupan rakyat Indonesia. Pemerintah melalui kementrian yang menaungi hal ini harus benar-benar jeli dan fokus untuk meingkatkan minat baca masyarakat Indonesia. Berikut ada beberapa cara untuk meningkatkan minat baca pada diri sendiri, yaitu :
1. Membaca Informasi atau Sesuatu Sampai Tuntas
Untuk menemukan suatu kesimpulan kita harus membaca sesuatu tersebut hingga tuntas. Jika kita berhenti di tengah-tengah maka akan terjadi kesalahpahaman oleh seorang pembaca.
2. Menambah Refrensi Bacaan
Melihat sesuatu dengan sudut pandang lain itu sangat diperlukan untuk memecahkan suatu masalah. Sehingga ketika kita mengucapkan suatu pernyataan, yang kita sampaikan tidak bertepuk sebelah tangan.
3. Baca yang Kita Sukai
Mulailah membaca sesuatu yang kita gemari untuk menumbuhkan minat baca dalam diri kita. Bacaan yang menarik untuk permulaan biasanya adalah karya-karya fiksi seperti novel dan cerpen. Dengan memulainya dari hal sederhana, minat baca kita akan tumbuh dengan sendirinya.
Sumber: