Ketua DPRD Provinsi Jambi Tekankan Pentingnya Kesadaran Anti Korupsi

--
JEKTVNEWS.COM,- Ketua DPRD provinsi Jambi M.Hafiz menghadiri seminar peningkatan kapasitas anggota DPRD serta kegiatan penyuluhan anti korupsi bagi pejabat administrator dan pejabat pengawas yang diselenggarakan pemerintah provinsi Jambi melalui BPSDM, pada selasa 11 februari 2025.
Acara yang bertajuk mewujudkan Jambi bebas korupsi, berani beraksi hentikan korupsi itu menghadirkan narasumber dari direktorat sosialisasi dan kampanye anti korupsi deputi bidang pendidikan dan peran serta masyarakat KPK RI,dengan tujuan untuk menambah pengetahuan dan pemahaman tentang anti korupsi bagi anggota DPRD provinsi, kabupaten kota terpilih serta ASN.
Dalam kesempatan tersebut, direktur sosialisasi dan kampanye antikorupsi KPK Amir Arief menekankan pentingnya sinergi bersama untuk mengedepankan fungsi pendidikan dan pencegahan korupsi.
lebih lanjut, ketua DPRD provinsi Jambi M.Hafiz sangat mengapresiasi kegiatan pembekalan anti korupsi bagi anggota DPRDbeserta dengan asn jabatan administrator dan pengawas provinsi Jambi, yang dilakukan oleh KPK bersama pemerintah provinsi Jambi.
Hafiz berharap para ASN dan DPRDagar selalu waspada dalam rangka meningkatkan kesadaran bersama dan tidak melakukan tindak pidana korupsi.
Sumber: