Toyota di Jambi Luncurkan New Agya Stylix, Berikut Difitur Unggulannya

Toyota di Jambi Luncurkan New Agya Stylix, Berikut Difitur Unggulannya-Ist/ Jektvnews-
JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Berikan kegembiraan dan sensasi dari GR kepada lebih banyak orang, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melalui Agung Toyota sebagai Dealer Resmi Toyota di JAMBI, secara resmi meluncurkan New Agya Stylix dengan GR Aeropackage dalam sebuah acara peluncuran yang digelar di Mall JAMTOS, pada hari Jumat (14/3/2025).
Hatchback sporty ini hadir di Jambi untuk memenuhi keinginan pelanggan di segmen entry level yang ingin tampil lebih dinamis dan elegan.
Berbasis New Agya G CVT, mobil ini dilengkapi dengan berbagai bagian aerodinamika GAZOO Racing (GR), yang meliputi Front GR Aero Mudguard, Rear GR Aero Mudguard, dan GR Side Skirt, untuk memberikan tampilan sporty yang lebih kuat dan menonjolkan elemen desain GR.
“Sebagai bagian dari visi Total Mobility Solution, Agung Toyota menghadirkan New Agya Stylix dengan GR Aeropackage untuk memperkaya pilihan mobilitas yang lebih sporty di Provinsi Jambi. Kami tidak hanya menawarkan produk berkualitas, tetapi juga layanan purna jual terbaik,” ujar Ihsan Hafirudin, Branch Manager Jambi Pal 10.
New Agya Stylix dirancang untuk memperkuat nilai dasar di segmen Hatchback Entry dengan memberikan paket lengkap yang lebih baik, serta menawarkan nilai sempurna bagi konsumen yang mencari city car yang mengasyikkan.
Toyota memperbaharui desain eksteriornya dan membuka kesempatan bagi lebih banyak orang untuk merasakan sensasi dan kegembiraan dari GAZOO Racing dengan memperkenalkan New Agya Stylix dengan GR Aeropackage.
New Agya Stylix dilengkapi dengan fitur modern seperti Follow Me Home Light dan Power Mode. Fitur-fitur ini tidak hanya meningkatkan kenyamanan dan pengalaman berkendara, tetapi juga memberikan rasa aman kepada pengendaranya. Dengan semangat perbaikan terus-menerus, Agung Toyota akan terus memberikan pengalaman berkendara yang sporty dan premium bersama New Agya Stylix dengan GR Aeropackage.
“Terima kasih kepada seluruh pelanggan setia Agung Toyota atas kepercayaannya. Kami akan terus memberikan pelayanan sales dan after sales terbaik untuk Kawan Agung Toyota, sehingga dapat memenuhi kebutuhan mobilitas di Provinsi Jambi yang terus berkembang. Semoga Agung Toyota tetap menjadi pilihan utama masyarakat dalam menghadirkan mobil-mobil yang lebih baik,” tutup Ihsan Hafirudin.
Sumber: