Hadiri Undangan Maulid Nabi, Cabup Hairan Disambut Hangat Penuh Kekeluargaan Masyarakat Tebing Tinggi

Hadiri Undangan Maulid Nabi, Cabup Hairan Disambut Hangat Penuh Kekeluargaan Masyarakat Tebing Tinggi

Hadiri Undangan Maulid Nabi, Cabup Hairan Disambut Hangat Penuh Kekeluargaan Masyarakat Tebing Tinggi-Ist/ Jektvnews -

TANJAB BARAT, JEKTVNEWS.COM - Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH, menghadiri perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Kecamatan Tebing Tinggi. Kehadiran Hairan disambut hangat oleh masyarakat setempat dalam suasana penuh kekeluargaan, Kamis (12/9/24).

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh ratusan warga yang antusias mengikuti rangkaian kegiatan Maulid Nabi.

Dalam sambutannya, Hairan mengapresiasi semangat kebersamaan dan gotong royong masyarakat Tebing Tinggi yang terus menjaga tradisi keagamaan.

BACA JUGA:Berhasil Tahan Gawang Indonesia Vs Australia, Maarten Paes Langsung Pulang Ke Amerika Serikat

“Kehadiran Maulid Nabi bukan hanya momen untuk mengenang teladan Rasulullah, tetapi juga sebagai pengikat kebersamaan kita dalam membangun daerah. Terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan kepada saya dan tim,” tutur Hairan.

Masyarakat terlihat antusias menyambut Hairan, banyak di antaranya yang mengungkapkan harapan agar Hairan mampu membawa perubahan positif bagi kemajuan Kabupaten Tanjab Barat.

Usai acara, Hairan turut berbaur dengan warga, mendengarkan aspirasi, serta berdiskusi mengenai program-program pembangunan yang ia tawarkan.

BACA JUGA:Dukung Hairan-Amin, Ratusan Warga Kecamatan Kuala Betara Antusias Sambut Kedatangan Ustadz Amin

Perayaan Maulid Nabi ini menjadi ajang silaturahmi yang memperkuat hubungan antara Hairan dan masyarakat Kecamatan Tebing Tinggi, sekaligus sebagai wadah untuk mendalami nilai-nilai keislaman dan kebersamaan. 

Sumber: