Kantor Sementara Lurah Legok di Jambi Kemalingan, 1 Laptop Dicuri

Kantor Sementara Lurah Legok di Jambi Kemalingan, 1 Laptop Dicuri

Kantor Sementara Lurah Legok Kemalingan, 1 Laptop Dicuri-Sandi/Jektvnews -

JAMBI, JEKTNEWS.COM - Aksi kemalingan terjadi di kantor sementara kelurahan legok yang berada di dekat jembatan pelangi, Kelurahan legok, Kecamatan Danau Sipin, Kota JAMBI, pada Selasa sore 19 Maret 2023, sekitar pukul 15:00 wib.

Semenjak banjir yang melanda di wilayah Kelurahan Legok, Kecamatan Danau Sipin/ kantor kelurahan legok terpaksa mengungsi ke posko terpadu yang berada di depan jembatan pelangi.

BACA JUGA:DPRD Provinsi Jambi Studi Banding ke Provinsi Kalimantan Selatan mengenai Prioritas Pembangunan Daerah

Kantor lurah Legok berkantor di posko terpadu tersebut sudah hampir 3 bulan lamanya, akibat banjir yang melanda.

Lurah Legok Rahman mengatakan bahwa, ketahuan kejadian kemalingan tersebut, pada hari Rabu pagi (20/3).

Pada saat drinya dan pegawai kelurahan mau memindahkan barang menuju kantor lurah yang sudah bisa digunakan kembali pasca banjir yang melanda.

BACA JUGA:Gubernur Jambi Al Haris Safari Ramadhan di Kabupaten Sarolangun, Ajak Masyarakat Tingkatkan Silaturahim

"Diperkirakan sekitar sore kemarin (19/3) sekitar jam 3 sore sampai 5 sore," ujarnya.

Namun, pada saat mau memindahkan barang, hari nih, dikatakannya, laptop yang digunakan di kantor kelurahan Legok tersebut hilang di ambil maling.

BACA JUGA:4 Alasan Pegawai Membutuhkan Tunjangan Hari Raya (THR), Bisa Meningkatkan Motivasi

Akibat kejadian tersebut, laptop yang dicuri itu ditafsir mengalami kerugian mencapai 2 juta rupiah.

"Kerugian ditafsir kisaran harga 2 jutaan," ungkapnya.

Sumber: