Pemkot Sungai Penuh Gelar Lomba Cipta Menu B2SA Angkat Bahan Pangan Lokal
Pemkot Sungai Penuh Gelar Lomba Cipta Menu B2SA Angkat Bahan Pangan Lokal-Humas sungai penuh -
SUNGAI PENUH, JEKTVNEWS.COM - Wali Kota SUNGAI PENUH Ahmadi Zubir membuka secara resmi lomba cipta menu tahun 2023,Tingkat Kota SUNGAI PENUH bertempat di ruang Aula Kantor Walikota, Kamis (2/10).
Lomba yang diinisiasi oleh Dinas Ketahanan Pangan Kota Sungai Penuh bekerjasama dengan TP PKK Kota Sungai Penuh itu, Turut Hadir Wakil Walikota Dr. Alvia Santoni, SE, MM, Asisten, Staff Ahli, Ketua TP. PKK,Ketua DWP, Kepala SKPD Lingkup Pemkot Sungai Penuh.
BACA JUGA:Progress Pembangunan IKN Hingga 19 Oktober 2023 Capai 55,89 Persen
Bahan makanan lokal ketika dikemas dengan menarik maka akan memiliki nilai dan daya tarik tersendiri.
Hal ini terbukti dengan adanya beragam olahan bahan lokal non beras dan non terigu yang diadu dalam ajang Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) ini bisa memberikan dampak positif untuk penurunan stunting dengan tingkat nilai gizi yang baik.
Walikota Ahmadi Zubir menyambut baik Lomba Cipta Menu ini.
Kegiatan ini merupakan upaya pemkot dalam rangka menggali potensi, mengembangkan kretifitas dalam menciptakan menu, mengangkat citra dan martabat pangan lokal sekaligus bisa memberikan manfaat dan ikut berkontribusi dalam penurunan stunting.
BACA JUGA:Indonesia Jembatin Perkembangan AI Bagi Semua Bangsa di Dunia
"Pangan lokal yang beragan, bergizi, seimbang dan aman adalah merupakan makanan yang dibutuhkan untuk memenuhu kebutuhan tubuh dengan jumlah berimbang antara kelompok pangan berdasarkan cita rasa, daya cerna dan daya beli masyarakat serta aman untuk dikonsumsi," ungkap Wako Ahmadi.
Sumber: