JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pagi ini langsung meninjau lokasi pasar baru, talang banjar, di Kota Jambi. Selasa (16/5).
Menggunakan baju putih, Presiden Jokowi didampingi langsung dengan Gubernur Jambi Al Haris, dan Wali Kota Jambi Syarif Fasha.
BACA JUGA:Breaking News!!, Presiden Jokowi Sudah di Jambi Guna Pesawat Presidenan
Dalam kunjungan ke pasar baru, talang banjar, Kota Jambi, Presiden Jokowi berdialog langsung dengan para pedagang terkait harga yang di jual di pasar tersebut.
Diketahui, Presiden Jokowi tiba di Jambi sekitar pukul 8:00 WIB pagi, dengan menggunakan pesawat kepresidenan.
BACA JUGA:Inovasi Pertanian Bawah Laut, Nemo’s Garden Menjadi yang Pertama di Dunia
Usai dari pasar baru, talang banjar, di Kota Jambi, Presiden Jokowi dijadwalkan akan menuju Rumah Makan Pondok Kelapo untuk beristirahat.