Persiapan Arus Mudik Lebaran 2023, Presiden Jokowi Cek Langsung Ke Pelabuhan Merak

Kamis 13-04-2023,11:02 WIB
Editor : Sandi

jektvnews.com - Muhadjir Effendy selaku Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau fasilitas dan kesiapan Pelabuhan Merak dalam menyambut mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H, pada Senin (11/4).

Tujuan kunjungan Presiden Jokowi untuk memastikan Pelabuhan Merak dan akses jalan tolnya siap digunakan dalam menyambut para pemudik pada lebaran tahun ini. Dalam kunjungan itu, Presiden Jokowi juga didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

BACA JUGA:Dua Teroris Ditembak Mati Tim Densus 88 di Lampung

“Mengacu kepada masalah yang terjadi pada arus mudik tahun lalu, utamanya di jalan tol dan Pelabuhan Merak. Saya hadir disini untuk memastikan bahwa persiapan-persiapan, desain perencanaan betul-betul sudah dalam situasi yang siap,” tutur Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi mengingatkan, pada mudik Lebaran tahun lalu terdapat masalah kepadatan lalu lintas di Jalan Cikuasa Bawah dan Cikuasa Atas menuju Pelabuhan Merak, serta kurangnya kapasitas kapal.

BACA JUGA:Wapres Ma’ruf Amin Minta BI dan OJK Tingkatkan Keamaan Qris

“Saya ingatkan semuanya yang ingin mudik hati-hati ada lompatan yang besar dari jumlah masyarakat yang mudik, dari 86 juta ke 123 juta, artinya ada kenaikan kurang lebih 45%. Ini yang semuanya harus dihitung,” tambahnya.

Guna mengantisipasi lonjakan tersebut pemerintah telah menambah jumlah dermaga di Pelabuhan Bandar Bakau Jaya dan beroperasinya Pelabuhan Ciwandan yang menjadi pelabuhan alternatif penyeberangan menuju Pelabuhan Bakauheni dan Pelabuhan Panjang.

BACA JUGA:Setelah Banding, Putri Candrawathi Tetap Dihukum 20 Penjara

“Manajemen lapangannya diatur, pelabuhan yang khusus untuk sepeda motor, pelabuhan yang khusus untuk mobil dan kendaraan kecil dan bus, serta pelabuhan yang khusus untuk kendaraan berat sudah dipisah-pisah. Ini sangat bagus,” tegas Presiden Jokowi.

Beliau juga menghimbau bagi penumpang yang ingin naik di Pelabuhan Merak diharapkan sudah memesan tiket melalui e-ticketing. Hal ini dikarenakan tahun lalu penumpang yang tidak memegang tiket sangat mengganggu. “Semuanya harus pegang tiket sebelum masuk ke pelabuhan merak,” jelasnya Presiden Jokowi.

Pada kesempatan lain juga, Menko Muhadjir juga telah menyampaikan harapannya agar mudik lebaran tahun ini dapat berjalan lebih baik.

“Berangkat dari pengalaman mudik tahun lalu dan tahun sebelumnya, kita akan berusaha memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada masyarakat yang akan memanfaatkan jasa penyeberangan dari arah Jawa ke arah Sumatera atau nanti sebaliknya,” ujar Menko Muhadjir. (khoyum)

Kategori :

Terpopuler