Sukses Memerankan Karakter CEO di Drakor, Beberapa Aktor Ini Disebut Memiliki Visual 'Mahal'

Rabu 05-04-2023,11:25 WIB
Editor : Sandi

Di sana mereka terlibat hubungan cinta satu malam, yang membuat Cha Jin Wook memikirkan perempuan itu selama bertahun-tahun. Akhirnya tiga tahun kemudian mereka kembali bertemu, karena perempuan tersebut bekerja di perusahaannya sebagai ahli gizi.

4. Park Hyung Sik

Park Hyung Sik berperan sebagai CEO Ahn Min Hyuk di sebuah perusahaan game, dalam drama "Strong Women Do Bong Soon". Karakternya yang kocak dan bucin dengan lawan mainnya, Park Bo Young, berhasil membuat penonton tertawa sekaligus baper.

Ahn Min Hyuk tanpa sengaja melihat seorang gadis bernama Do Bong Soon, yang memiliki kekuatan luar biasa. Berkat kekuatannya tersebut, ia merekrut Bong Soon untuk menjadi pengawal pribadinya karena sering mendapat ancaman dari orang-orang tak dikenal.

Perlahan kedekatan mereka berbuah cinta, meski awalnya Bong Soon telah lebih dulu jatuh cinta pada sahabatnya yang seorang polisi.

BACA JUGA:Mengenal Bahasa Daerah Suku Nias (Li Niha)

5. Ahn Hyo Seop

Berperan sebagai Kang Tae Moo dalam drama "Business Proposal", Ahn Hyo Seop disebut-sebut memiliki pesona yang sama dengan Park Seo Joon, saat memerankan karakter CEO di drama "What’s Wrong with Secretary Kim".

Kang Tae Moo adalah CEO sekaligus pewaris perusahaan milik kakeknya. Ia digambarkan sebagai sosok sempurna dengan visual yang menarik, serta memiliki pendidikan yang tinggi di luar negeri. Meski begitu ia dinilai memiliki sikap yang dingin, hingga sampai saat ini belum memiliki pacar.

Kakenya yang ingin ia segera menikah, mengatur kencan buta untuk Kang Tae Moo. Tapi bukan teman kencan yang telah diatur kakeknya yang ia temui, justru Shin Ha Ri, pegawainya yang sedang menyamar untuk menggantikan temannya.

Menurut kalian siapa nih aktor yang paling berhasil memerankan karakter ini dan susah untuk dilupakan? (Annisa)

Kategori :

Terpopuler