Pihak Kepolisian Jambi Lakukan Penyelidikan Atas Meninggalnya Kernet Bus ALS Jurusan Jakarta

Minggu 14-04-2024,14:58 WIB
Reporter : KSandi
Editor : KSandi

KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan di dalam bus ALS pada saat transit di Kota Jambi, Pada hari Minggu (14/4).

Bus ALS dengan arah menuju Medan ke Jakarta ini, dikejutkan dengan penemuan mayat yang merupakan kernet supir bus ALS itu.

BACA JUGA:Sempat Bersih-Bersih Bus, Kernet Bus ALS di Jambi Meninggal Tanpa Gejala

Diketahui, korban bernama Erwin Efendi (43) warga Jorong Pengambiean, Desa Parit, Kecamatan Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat.

"Iya benar, ditemukan pada Minggu pagi ini 14 April 2024 sekitar pukul 06.00 WIB di Loket ALS Simpang Rimbo," kata Kapolsek Kota Baru, AKP Hanafi, Minggu (14/4).

Saat kejadian, pihak kepolisian langsung menuju lokasi loket Bus ALS untuk memeriksa kondisi dilapangan.

BACA JUGA:Prajurit Siswa Semaba PK Wanita TNI AU Bertemu Keluarga Pada Momen Idul Fitri

"Mayat telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan tindakan lebih lanjut," ujarnya.

Kategori :