Perempuan Wajib Tahu! Simak Yuk 3B untuk High Value Ala Gen Z

Perempuan Wajib Tahu! Simak Yuk 3B untuk High Value Ala Gen Z

Ilustrasi Perempuan/Wanita-Pixabay-

JEKTVNEWS.COM - Perempuan, seperti halnya dengan siapa pun, memiliki kebebasan untuk mengekspresikan diri mereka dengan cara yang mereka inginkan. Namun, ada beberapa nilai dan perilaku yang sering dikaitkan dengan konsep kecantikan, perilaku yang baik, dan perilaku yang sering disingkat dengan 3B (Brain, Beauty dan Be Havior).

Apa aja sih arti dari 3B ini? Simak penjelasan berikut:

1. Brain (Otak)

Maksud Brain merujuk pada gambaran atau stereotip seorang wanita muda yang cerdas, pintar, dan berprestasi di bidang akademik atau intelektual. Istilah ini menggambarkan kombinasi antara kecerdasan, pengetahuan, dan ketajaman intelektual. Hal ini guna mematahkan steorotip bahwasanya perempuan hanya memiliki nilai estetika.

BACA JUGA:Buruan Daftar! PT Pupuk Indonesia Utilitas Membuka Lowongan Kerja, Simak Posisi yang Dibutuhkan

Dan ini menekankan bahwa perempuan mampu berprestasi secara intelektual, mencapai kesuksesan di dunia pendidikan, ilmu pengetahuan, bisnis, atau bidang lain yang membutuhkan kecerdasan dan pengetahuan mendalam.

2. Beauty (Kecantikan)

Kecantikan adalah konsep yang sangat subjektif dan dapat bervariasi tergantung pada persepsi masyarakat dan budaya. Namun, ada beberapa hal yang sering dikaitkan dengan kecantikan pada perempuan, seperti sering merawat diri, percaya diri dan peduli pada kesehatan diri.

Cantik juga selalu beriringan dengan hal baik, luasnya definisi kecantikan ini bisa jadi salah satu privilege yang dimanfaatkan oleh para girlies agar tidak perlu lagi insecure sebab Cantik selalu punya standar yang jelas tidak hanya soal penampilan.

BACA JUGA:Investasikan Waktu dan Biaya, Mahasiswa 23 Kampus Gagal Jadi Sarjana

3. Be Havior (Perilaku)

Perilaku yang baik adalah hal yang penting bagi semua orang, termasuk perempuan yang menjunjung kesopan etika, empati, kejujuran dan menghargai diri sendiri maupun orang lain.

Hal ini turut harus didasarkan pada prinsip-prinsip dasar seperti integritas, etika, dan rasa tanggung jawab yakin Menunjukkan keberanian dan kekuatan, menunjukkan keberanian dalam menghadapi tantangan dan kesulitan dalam kehidupan mereka. Pendidikan dan pengembangan diri dan banyak lainnya.

BACA JUGA:Kirim 16 Perwakilan, Cabor Badmintoon Siap Laga di Singapore Open 2023, Simak Jadwalnya!

Sumber: