Aktifitas Peti di Batanghari, Warga Mengamuk Bakar 6 Alat Mesin Tambang Ilegal

Aktifitas Peti di Batanghari,  Warga Mengamuk Bakar 6 Alat Mesin Tambang Ilegal

Aktifitas Peti di Batanghari-YST-

JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Sebanyak 6 unit alat tambang emas ilegal di dusun pematang lalang, Desa Pasar Terusan, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, dibakar massa.

Aksi massa bersama pemerintah desa didampingi babinsa dan bhabinkamtibmas ini, sebagai bentuk kekesalan warga terhadap aktivitas peti yang merusak areal perkebunan dan pemakaman umum warga setempat.

Aktifitas peti di aliran sungai batanghari, udah sangat meresahkan warga.

Menurut sekretaris desa pasar terusan, as'at, sebelum dilakukan pengerusakan ini, pemerintah desa dan warga sekitar sudah berulang kali mengingatkan agar para pekerja tidak lagi melakukan aktivitas penambangan.

BACA JUGA:Pembinaan Keagamaan Bagi Warga Binaan di Lapas Perempuan Jambi

Namun mereka membawa alat atau mesin-mesin penambangan dengan jumlah yang lebih banyak.

Amarah massa tidak dapat dibendung dan warga melakukan pengrusakan hingga pembakaran.

Aktivitas penambangan ini sudah merembet ke areal perkebunan, bahkan sudah masuk ke areal pemakaman umum warga, hingga emosi wargavtak terbendung dan melakukan pengrusakan alat peti tersebut.

BACA JUGA:4 Tips Menghadapi Arus Balik Mudik Lebaran agar Lebih Aman dan Nyaman

Aktivitas peti ini sudah berlangsung lama, bahkan para pemilik peti pun sudah beberapa kali dilakukan mediasi untuk tidak melakukan aktivitas illegal tersebut.

Sayangnya mereka tidak mengindahkan dan malah memperbanyak aktifitas peti di aliran sungai.

Warga berharap maraknya aktifitas illegal di kabupaten batanghari.

BACA JUGA:Rekayasa Lalu Lintas dan Himbauan Penundaan Kepulangan untuk Arus Balik Lebaran di Tol Cikampek

Adanya akction keseriusan penegak hukum untuk melakukan pembasmian aktifitas illegal di kabupaten batanghari.

Sumber: