Pelatihan Kepemimpinan 2023 di Kota Jambi, Wawako Maulana Ajak Peserta Membuat Aksi Perubahan

Pelatihan Kepemimpinan 2023 di Kota Jambi, Wawako Maulana Ajak Peserta Membuat Aksi Perubahan

Maulana sampaikan materi pada pelatihan kepemimpinan pengawasan-ist-

KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Wakil Walikota Jambi, Maulana hadir membuka kegiatan pelatihan kepemimpinan pengawas di lingkungan Pemerintah Kota Jambi pada Selasa pagi (17/10) di Gedung Diklat Kelurahan Lebak Bandung, Kota Jambi.

Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk jiwa kepemimpinan peserta pelatihan, agar dapat berorientasi dengan baik dalam pelayanan di lingkungan Pemerintah Kota Jambi. Peserta pada pelatihan tersebut merupakan angkatan pertama tahun 2023, yang 13 diantaranya merupakan kepala lurah dan sisanya para pejabat lain dari semua opd di Kota Jambi.

BACA JUGA:7 Obat Alami Mengobati ISPA, Nomor 1 Cukup Mudah di Cari

Dalam hal ini, Maulana memberikan ceramah atau penyampaian materi, terkait kebijakan pelatihan kepemimpinan kepada para peserta pelatihan pengawas tahun 2023. Maulana menekankan untuk mengajak para peserta pelatihan melakukan aksi perubahan menuju Kota Jambi yang lebih baik.  

"Saya mengajak mereka, untuk membuat aksi perubahan pada masing-masing instansi, baik itu keberhasilan yang sudah diraih bersama, ataupun perubahan terkait pertumbuhan ekonomi, adanya kemiskinan dan pengangguran" ujar Maulana.

"Kita juga punya tantangan besar, yakni terkait pembangunan infrastuktur, pemberdayaan peduli lingkungan, kemacetan dan lain-lain. Inilah perubahan yang perlu kita luruskan" pungkas Maulana.

Usai penyampaian materi, acara dilanjutkan dengan forum diskusi tanya jawab oleh peserta terkait kebijakan kepemimpinan, dan kemudian acara ditutup dengan sesi foto bersama.

Sumber: