5 Warga Tenggelam di Sungai Batanghari

5 Warga Tenggelam di Sungai Batanghari

5 Warga Tenggelam di Sungai Batanghari-Basarnas Jambi-

TEBO, JEKTVNEWS.COM - Komunikasi Kantor SAR Jambi terima info dari BPBD TEBO bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia, 5 Orang tenggelam di Sungai Batanghari tepatnya di Desa Teluk Rendah Kecamatan TEBO Ilir Kabupaten TEBO

BACA JUGA:Lowongan Kerja PT Lion Super Indo Terbaru Oktober 2023, Periksa Syaratnya dan Langsung Daftar disini

Menurut Informasi yang diterima, kronologi tersebut terjadi Pada Pukul 15.30 Wib saat 5 Orang atas Nama Lasmini, ratna, Ali, Afif, dan Sumiati sedang mandi di sekitar wilayah pasir timbul tepatnya di Sungai Batanghari dan diduga 5 orang tersebut terbawa arus sungai.

2 orang ditemukan selamat atas Nama Lasmini dan Ratna selanjutnya dibawa langsung ke pihak Kesehatan. Dan 3 Orang lainnya atas Nama ali(10), afif(20), dan sumiati(36) hingga saat ini belum ditemukan. 

BACA JUGA:Tanggap Darurat Asap, Pemerintah Kota Jambi Keluarkan Instruksi Sekolah Daring

Setelah mendapatkan informasi tersebut, Tim Pos SAR Bungo langsung bergerak menuju Lokasi Kejadian untuk melakukan Pencarian dengan membawa peralatan Water Rescue, Rubber Boat, Aqua Eyes, dan Peralatan Evakuasi. Untuk estimasi tim tiba di lokasi sekitar 2,5 Jam. 

Hingga berita ini diturunkan, Tim Pos SAR Bungo dalam perjalanan ke lokasi dan warga serta instansi terkait sedang melakukan Pencarian di lokasi

Sumber: