Mudah!! Begini Syarat Pengajuan KUR di Bank BRI
Pengajuan kur di bank BRI-JEKTVNEWS-
JEKTVNEWS.COM- Program kur menawarkan suku bunga yang sangat kecil yakni sebesar 6%.
Jika anda memiliki usaha mikro, kecil dan menengah? Dan ingin mengembangkan usaha anda? Maka kur menjadi salah satu pilihan yang sangat cocok dalam pengembangan bisnis anda.
Ada beberapa lembaga keuangan yang menyediakan program kur seperti: Bank Pemerintah, Bank Umum Swasta, Bank Pembangunan Daerah (BPD), Perusahaan Pembiayaan Dan Koperasi Simpan Pinjam (KSP). Adapun bank pemerintah yang menyediakan dana kur seperti bank BRI, BNI, Mandiri dan lainnya. bank BRI menjadi salah satu lembaga keuangan yang menyediakan pinjaman kur dengan bungah yang ringan.
BACA JUGA:Apakah Makan Donat dapat Menyebabkan Gemuk? Begini Penjelasannya
Sebelum mengajukan peminjaman kur di bank, ada baiknya anda harus mengetahui beberapa hal yang perlu diperhatikan. Dilansir dari akun resminya Bank BRI, menyatakan beberapa hal yang harus dipenuhi sebelum mengajukan kur, diantaranya persyaratan calon debitur:
KUR Mikro BANK BRI
1. Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
2. Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
3. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
4. Persyaratan administrasi: Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
BACA JUGA:Mengungkap Pilihan Saham dengan PBV Terendah untuk Investasi Jangka Panjang di 2023
KUR Kecil BANK BRI
1. Mempunyai usaha produktif dan layak
2. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
3. Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
4. Memiliki Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya yang dapat dipersamakan
BACA JUGA:Mitos atau Fakta, Jerawat Bisa Hilang dengan Menggunakan Garam?
Selain itu, terdapat beberapa penjelasan mengenai maksimum pinjaman dan jangka waktu pinjaman. Berikut penjelasannya:
KUR Mikro Bank BRI
1. Maksimum pinjaman sebesar Rp50 juta per debitur
2. Jenis Pinjaman
a. Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun
b. Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
3. Suku bunga 6% efektif per tahun
4. bebas biaya administrasi dan provisi
BACA JUGA:Bahaya Keseringan Nonton Film Dewasa, No 3 Menganggu Kehidupan
KUR Kecil Bank BRI
1. Pinjaman Rp 50 – Rp 500 juta
2. Jenis Pinjaman
a. Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 4 (empat) tahun
b. Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
3. Suku bunga 6% efektif per tahun
4. Agunan sesuai dengan peraturan bank
Itulah beberapa persyaratan dan penjelasan singkat mengenai jenis pinjaman yang perlu diketahui sebelum mengajukan kur di bank BRI. Semoga sangat membantu anda yang sedang menjalankan dan mengembangkan bisnis.
Sumber: