Disway Award

Dukung Ketahanan Pangan, Bupati Gelar Panen Jagung di Desa Sungai Alai

Dukung Ketahanan Pangan, Bupati Gelar Panen Jagung di Desa Sungai Alai

--

JEKTVNEWS.COM,- Bertempat di Desa Sungai Alai, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Bupati dan Wakil Bupati Tebo pada Selasa siang melaksanakan kegiatan panen jagung milik BUMDes Berkah Tunggul Buto, sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan di tingkat desa.


Bupati Tebo, Agus Rubiyanto, menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Tebo terus berupaya mendorong dan mendukung kegiatan ketahanan pangan yang dilaksanakan oleh masing-masing desa.

Menurutnya, dukungan ini diharapkan dapat memperkuat program ketahanan pangan, khususnya melalui BUMDes yang bekerja sama dengan para petani. Hal ini menjadi salah satu langkah nyata dalam menunjang produksi jagung dan komoditas pangan lainnya di daerah.

Sementara itu, Ketua BUMDes Berkah Tunggul Buto, Zul Fahmi, menyampaikan bahwa untuk kegiatan ketahanan pangan, khususnya budidaya jagung, pihaknya telah menyediakan lahan seluas kurang lebih lima hektare. Dari total lahan tersebut, saat ini sudah ditanami jagung seluas dua hektare.

Zul Fahmi juga menjelaskan bahwa untuk hasil panen perdana ini, BUMDes telah merencanakan kerja sama dengan Bulog dan sejumlah penampung di wilayah Sumatra Barat, guna mendistribusikan hasil panen ke pasar yang lebih luas.

Sumber: