Cek Fakta, 15 Manfaat Buah Tin Bagi Kesehatan Tubuh

Jumat 19-05-2023,11:58 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Sandi

10. Mencegah hipertensi

Hipertensi adalah gangguan yang dipicu oleh ketidakseimbangan natrium dan kalium dalam tubuh. Dengan mengonsumsi buah ara, kandungan potasium di dalamnya dapat membantu menjaga keseimbangan tersebut.

BACA JUGA:10 Tahun Menikah, Desta Gugat Cerai Natasha Rizki

11. Meningkatkan stamina seksual

Buah ara mengandung tinggi kalsium, zat besi, potasium, dan seng. Di dalamnya juga terdapat magnesium, yakni mineral yang dibutuhkan untuk menghasilkan hormon seks androgen dan estrogen.

Manfaatnya antara lain mengatasi disfungsi seksual, seperti kemandulan, disfungsi ereksi, dan penurunan hasrat seksual. Cara kerjanya dengan meningkatkan produksi oksida nitrat. Kandungan itu berfungsi melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah ke organ seksual.

12. Mengobati asma

Cara ampuh mengatasi asma bronkial adalah dengan mengonsumsi campuran bubuk biji fenugreek, madu, dan buah ara. Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi jus ara untuk meredakan asma.

Cara kerjanya dengan melembabkan selaput lendir dan mengeringkan dahak, sehingga gejala asma bisa mereda. Di dalamnya juga mengandung senyawa fitokimia yang efektif melawan radikal bebas pemicu asma.

13. Mengurangi gejala insomnia

Buah ara efektif meningkatkan kualitas tidur. Manfaat ini terjadi berkat kandungan asam amino triptofan yang membantu tubuh memproduksi zat melatonin. Ini adalah zat yang memicu rasa kantuk. 

14. Mengurangi sakit tenggorokan

Buah tin mengandung tinggi lendir yang dapat menyembuhkan dan melindungi organ tenggorokan. Cara kerjanya dengan menenangkan tenggorokan dan menghilangkan rasa sakit di area tersebut.

15. Mencegah degenerasi makula

Manfaat terakhir buah tin, yakni mencegah degenerasi makula seiring dengan usia. Kegunaan ini terjadi berkat kandungan vitamin A dalam jumlah yang tinggi.

BACA JUGA:Sayyidul Ayyam! Keutamaan Hari Jumat yang Perlu Kita Ketahui

Kategori :