Bertabur Promo dan Hadiah, Grand Launching Perumahan Permata Hijau Lima Berlangsung Semarak

Minggu 31-07-2022,10:37 WIB
Reporter : Surya
Editor : Rnd
Bertabur Promo dan Hadiah, Grand Launching Perumahan Permata Hijau Lima Berlangsung Semarak

jektvnews.com - Kuala Tungkal, PT Lise Permai sebagai Developer Perumahan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi kembali secara resmi Launching perumahan Baru yang bernama Permata Hijau V, Minggu pagi (31/7/22).

Kegiatan yang dihadiri ratusan masa tersebut digelar di alun-alun kota kuala tungkal, dengan disemarakan senam sehat bersama dan doorprize menarik.

Direktur PT Lise Permai Yeri Abdillah, S.PSi mengatakan promo perumahan ini dilaksanakan selama 1 bulan yang di mulai sejak tanggal 31 Juli hingga 31 Agustus.

"Bagi para konsumen yang telah memesan unit dalam acara launching ini kita berikan diskon keringan DP Rp 6.500.00 dan mendapatkan door prize," ujarnya.

Promo yang diberikan, lanjut Yeri, ditargetkan hanya untuk 30 orang konsumen. "Apabila nanti sudah tercapai 30 konsumen maka promo kita tutup," ucapnya.

la menyebutkan PT Lise Permai akan selalu hadir di tengah masyarakat untuk mencarikan solusi bagi masyarakat yang ingin memiliki rumah.

"Kami dari PT Lise Permai selaku developer perumahan terus mendorong terwujudnya rumah layak huni dan terjangkau bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR)," ujarnya

"Bagi masyarakat yang ingin memiliki rumah impian, langsung saja ke kantor PT Lise Permai atau hubungi petugas PT Lise Permai." imbuhnya menambahkan.

Sementara, beberapa warga menyatakan terbantu dengan adanya perumahan bersubsidi yang di bangun oleh PT Lise Permai, karena selain murah bersubsidi, tidak ribet dalam urusan administrasi, hal lain adalah karena pegawainya juga ramah.

"Semoga PT Lise Permai selalu bisa membantu masyarakat untuk mewujudkan rumah impian," tukas warga.

Tags :
Kategori :

Terkait