JAMBI JEKTVNEWS.COM- Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan, Ketua DPRD Provinsi Jambi melaksanakan kunjungan ke SMK Negeri 1 Tebo.
ia akan terus melaksanakan amanah undang-undang dengan tetap menganggarkan 20 persen anggaran APBD Provinsi Jambi untuk Pendidikan Jambi.
BACA JUGA:Indonesia Kecam Serangan Israel pada Masyarakat Palestina di Gaza
Dalam kunjungannya, Edi Purwanto melihat kondisi SMK Negeri 1 Tebo sekaligus memberikan materi motivasi ke sejumlah siswa untuk semangat belajar dan meraih serta berani untuk memasang cita-cita yang tinggi.
Dalam kesempatan tersebut, Edi Purwanto bahas soal pendidikan, ia menyebut bahwa pendidikan vokasi juga menjadi bagian yang di prioritaskan oleh Pemerintah Provinsi Jambi dengan harapan setelah lulus sekolah bisa langsung bekerja dengan keterampilan yang ada.
BACA JUGA:Fadli Sudria Beri Ucapan Selamat Kepada Dua Dewan Paw Yang Telah Dilantik
Secara umum Edi Purwanto berharap bagaimana dinas pendidikan untuk bekerja keras mengambil dana pusat. Meskipun memang sejauh ini, Edi Purwanto melihat bahwa anggaran 20 persen yang disiapkan bukan murni untuk peningkatan sumber daya manusia.
“Hal inilah yang terus akan diperjuangkan terkait dengan anggaran-anggaran untuk dunia pendidikan. Karena, hal ini sangat penting bagaimana untuk mencetak kualitas SDM yang jauh lebih baik kedepannya” ujar Edi Purwanto
BACA JUGA:STQH Nasional ke-27 Tahun 2023 di Provinsi Jambi, Wapres : Berpegang Teguh pada Al- Quran dan Hadits
Sementara itu, Edi Purwanto juga meminta agar Kepala SMK 1 Tebo untuk terus melakukan koordinasi dan komunikasi dengan dinas pendidikan. Sehingga anggaran bisa turun ke SMK 1 Tebo dengan harapan bisa menopang dan meningkatkan indeks pembangunan manusia khususnya lulusan di SMK 1 Tebo yang saat ini ada sekitar 700 siswa.