Bolos Sekolah, 9 Siswa Terjaring Razia Satpol PP

Bolos Sekolah, 9 Siswa Terjaring Razia Satpol PP

Kota Jambi – Selasa pagi tim Satpol PP Kota Jambi melakukan patroli dan razia pelajar saat jam belajar. Razia dimulai dari kawasan Ancol Pasar Kota Jambi hingga kawasan Sukarejo Tehok Kota Jambi.

Hasilnya didapati 9 siswa yang tengah nongkrong di warung atau bolos sekolah. Petugas langsung mengamankan sembilan orang siswa berseragam sekolah tersebut dan dibawa ke markas Satpol PP Kota Jambi.

Dari hasil pendataan 9 siswa tersebut diantaranya, 7 orang siswa Madrasah Aliyah dan 2 siswa dari Madrasah Tsanawiyah Yayasan Al-Ihsan kawasan Mayang. Para siswa tersebut diamankan sedang nongkrong dan merokok di warung saat jam belajar.

Kasat Pol PP Kota Jambi Yan Ismar mengatakan, para siswa diberikan pembinaan dengan ditugaskan untuk membersihkan lingkungan Satpol PP, mereka juga dihukum membacakan Pancasila serta menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Hal ini diharapkan dapat memberikan efek jerah kepada siswa tersebut. Satpol PP akan melepaskan para siswa tersebut jika pihak sekolah atau orang tua. Dari siswa tersebut untuk menjemput menjamin siswa tersebut tidak akan mengulangi perbuatan nya.

“Kami berharap Kepala Sekolah yang menjamin tidak akan mengulangi nya kembali. “ Pinta Yan Ismar Kasat Pol PP Kota Jambi.

Sumber: