Salmon Ikan Mahal !!! ini dia sebabnya

Salmon Ikan Mahal !!! ini dia sebabnya

Siapa yang tidak tahu ikan salmon, ikan yang memiliki niliai gizi yang tinggi, berwarana kemerahan, dan mengandung omega-3, proteinnya juga cukup tinggi. Ikan ini juga memiliki tekstur yang lembut dan lezat tentunya. Ikan Laut ini juga rendah akan kandungan merkuri menjadikan ikan ini cukup sangat digemari. Selain itu, berikut adalah manfaat dari ikan salmon yang baik dikonsumsi oleh orang dewasa dan anak-anak:

1. Sumber Vitamin B

Vitamin B adalah nutrisi yang diperlukan tubuh dan banyak ditemukan di salmon. Vitamin ini berperan penting untuk tubuh manusia, seperti: Mengubah makanan menjadi energi. Membuat dan memperbaiki DNA. Mengurangi peradangan yang bisa menyebabkan penyakit jantung. Memelihara kesehatan otak.

2. Memelihara Kesehatan Mata

Selain bisa memelihara kesehatan otak dan jantung, ikan salmon juga berguna untuk memelihara mata. Kandungan omega-3 dalam salmon berperan penting untuk menjalankan fungsi ini. Ikan salmon dipercaya bisa mencegah mata lelah, mata kering, dan degenerasi makula. Perlu diketahui bahwa degenerasi makula mata adalah kondisi yang terjadi pada orang tua. Gejala yang dirasakan yaitu kehilangan penglihatan pada bagian tengah mata. Kondisi tersebut disebabkan oleh kerusakan saraf pada mata.

3. Mengatasi Insomnia

Mengonsumsi ikan salmon juga dipercaya bisa mengatasi insomnia atau sulit tidur. Kandungan dalam salmon seperti triptofan merupakan sedatif alami yang bisa dikonsumsi penderita insomnia. Saat insomnia bisa diatasi, maka aktivitas sehari-hari juga bisa berjalan dengan lancar.

4. Mengatasi Peradangan

Manfaat ikan salmon lainnya yaitu bisa mengatasi radang. Banyak ahli yang percaya bahwa peradangan merupakan penyebab beberapa penyakit seperti jantung, diabetes, dan kanker. Beberapa penelitian membuktikan bahwa makan salmon bisa mengurangi peradangan yang berisiko memicu penyakit berbahaya.

5. Menjaga Berat Badan Tetap Stabil

Ikan salmon juga bisa dikonsumsi untuk Anda yang sedang menjalankan program diet. Konsumsi ikan ini secara rutin, dipercaya bisa menurunkan berat badan dan menjaga berat badan tetap stabil. Sama halnya dengan makanan yang mengandung protein, salmon juga bisa mengatur hormon. Termasuk hormon yang bisa mengontrol nafsu makan dan membuat kita merasa kenyang lebih lama. Ikan salmon juga diketahui bisa meningkatkan metabolisme tubuh. Dalam sebuah penelitian disebutkan bhawa kandungan lemak omega-3 dapat membantu menurunkan berat badan dan mengurangi lemak di perut.

6. Mencegah dan Meringankan Gejala Depresi

Manfaat ikan salmon untuk kesehatan lainnya yaitu mencegah dan meringankan depresi. Ikan salmon memiliki kandungan minyak dan meoga-3 yang bisa meningkatkan suasana hati. Dengan demikian, masalah kesehatan mental seperti depresi bisa dihindari.

7. Baik untuk Tulang

Ikan salmon juga berguna untuk memelihara kesehatan tulang. Sebab ikan ini memiliki kandungan kalsium, selenium, protein, dan vitamin D. Dengan mencukupi kebutuhan mineral dan vitamin tersebut, kita akan terlindungi dari penyakit tulang seperti osteoporosis.

8. Memelihara Kesehatan dan Fungsi Otak

Sumber: