Blimey Kito Kembangkan Potensi Batik Jambi
Produk Blimey Kito-Jektvnews-
KOTA JAMBI, JEKTVNEWS.COM - Blimey Kito menjadi salah satu UMKM yang mampu bertahan dengan beragam inovasi disaat pandemi dengan produk dekorasi rumah seperti Cushion Cover, Placemat set, table runner, Rug , Permadani, Traveling Blanket yang kemudian menambah koleksi produk kebutuhan dengan tetap mengembangkan potensi lokal Jambi yaitu batik Jambi.
BACA JUGA:Peringatan Harlah Pancasila, H Muslim : Jaga Kebersamaan dan Mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila
Blimey Kito didirikan oleh seorang pengusaha muda Jambi yaitu Librendah yang pada April 2019. Blimey kito menjajaki pasar dengan membawa potensi lokal Jambi yaitu batik Jambi di setiap produknya.
Fokus dengan produk dekorasi rumah yang dikombinasikan dengan batik Jambi dengan gaya yang modern eclectic style. Founder Blimey Kito, Librendah kepada jektv mengatakan, dirinya melihat masih terbukanya peluang bisnis dengan mengembangkan potensi lokal Jambi membuat dirinya yakin untuk membangun bisnis ini.
BACA JUGA:Sinsen Gelar Pelatihan Otomotif Standar Honda untuk Guru SMK Jambi
Blimey Kito sendiri resmi diluncurkan di Semarang tahun 2019 lalu saat sang Founder mengikuti Inkubasi bisnis di Semarang. Siapa sangka saat peluncurannya di Paragon Mall Semarang saat itu ternyata mendapatkan antusias yang tinggi dari masyarakat. Bahkan saat launching, produk Cushion Cover Blimey Kito yang menggunakan kombinasi Batik Jambi langsung dilirik oleh pengunjung untuk dibawa ke Vietnam dijadikan sebagai cenderamata suatu event di Vietnam.
BACA JUGA:Pengalaman Jadi Modal Penting Delvintor Alfarizi di MXGP Jerman
Promosi di media sosial terus dilakukan oleh Founder, hingga Blimey Kito dilirik oleh Pemerintah Provinsi Jambi untuk bergabung dalam event-event Provinsi Jambi. Blimey Kito hadir disetiap pameran-pameran produk UMKM yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Jambi, Bank Indonesia dan event Nasional. Antusias yang tinggi semakin memberikan semangat bagi Blimey Kito, saat pandemi Covid-19 datang di tahun lalu tidak menyurutkan semangat mereka.
Sumber: