Harga Beras SPHP Bulog Naik, Pedagang Sebut Belum Mempengaruhi Penjualan Beras SPHP
Beras SPHP-YST-
TANJAB BARAT,JEKTVNEWS.COM - Sejak 1 Mei lalu harga beras SPHP milik Bulog telah naik mencapai 62 ribu rupiah perkemasan ukuran 5 kilogram, meski naik namun belum mempengaruhi penjualan beras SPHP ditingkat pedagang maupun RPK mitra Bulog, sebab hingga saat ini animo masyarakat untuk membeli beras SPHP masih tetap ada, atau masih seperti biasa.
BACA JUGA:BPJS Ketenagakerjaan Berikan Santunan Khusus di Perayaan HUT ke-78 Kota Jambi
Hingga saat ini beras SPHP milik Bulog masih tetap ada ditingkat pedagang, atau RPK mitra Bulog, sebab pada saat harga sejumlah merk beras premium melonjak naik setahun belakangan ini, setidaknya harga beras SPHP menjadi incaran atau konsumsi masyarakat Tanjab Barat, terkhusus bagi masyarakat dalam Kota Kuala Tungkal.
Salah satu pedagang di Pasar Tradisional Parit III Ahmadi mengatakan, meski saat ini harga beras SPHP milik Bulog naik, akan tetapi hingga saat ini belum mempengaruhi penjualan, sebab ia menjual beras SPHP milik Bulog ini sejak boomingnya beras SPHP Bulog.
BACA JUGA:Serikat Perusahaan Pers (SPS) Tolak Draft RUU Penyiaran, Minta DPR Tinjau Ulang
Karena sejak itu pula beras SPHP kerap diburuh masyarakat, karena ditengah beras premium yang dinilai masih mahal saat ini, beras SPHP Bulog masih tetap dihati masyarakat, terkhusus bagi masyarakat kelas menengah atau masyarakat kurang mampu. Selain itu diakui Ahmadi, hingga saat ini pasokan beras SPHP Bulog ditoko miliknya selalu ada dan tersedia bagi masyarakat yang ingin membeli.
BACA JUGA:30.580 Jemaah Haji Telah Tiba di Madinah
Untuk diketahui hingga saat ini selain beras SPHP milik Bulog naik, namun untuk beras premium jenis lainnya masih cenderung stabil atau masih bertengger diharga 75 ribu perkemasan 5 kilogram dan 148 ribu perkemasan 10 kilogram, selain itu untuk gula pasir masih tetap atau masih diharga 18 ribu hingga 19 ribu perkilogramnya.
Sumber: