Hairan Nyatakan Maju Sebagai Bakal Calon Bupati Tanjab Barat

Hairan Nyatakan Maju Sebagai Bakal Calon Bupati Tanjab Barat

Hairan Calon Bupati Tanjab Barat-Jektvnews-

TANJAB BARAT, JEKTVNEWS.COM - Setelah paska pemilu 14 Februari lalu, maka saatnya kini akan kembali digelar kontestasi Pilkada atau Pemilihan Kepala Daerah, namun kali ini Hairan yang notabane masih menjabat sebagai Wakil Bupati Tanjab Barat, kali ini dipastikan akan maju mengikuti kontestasi Pilkada atau sebagai bakal calon Bupati Tanjab Barat.

Sosok Hairan bagi masyarakat Tanjab Barat merupakan sosok yang cukup ramah dan dikenal bersahaja, namun pada kostenstasi Pilkada Tahun 2024 ini Hairan dipastikan akan maju sebagai bakal calon Bupati Tanjab Barat. Berbekal pengalamannya berkecimpung didunia politik hingga menjadi Wakil Bupati Tanjab Barat, maka kesempatan momen Pilkada Tahun ini, ia pastikan maju menjadi bakal calon Bupati Tanjab Barat, dengan harapan mendapat restu dan dukungan dari masyarakat Tanjab Barat.

BACA JUGA:Jelang Idul Fitri, Indeks Harga Pangan Tanjab Barat Masih Stabil di Angka 1,4%

Dalam kesempatan Hairan saat dijumpai setelah menghadiri rapat paripurna dikantor DPRD Tanjab Barat, ia menyebut persiapan matang untuk maju menjadi bakal calon Bupati Tanjab Barat telah dipersiapkan jauh hari atau telah dipersiapkan secara matang atau baik.

Salah satunya ia saat ini menjabat sebagai ketua DPRD Partai Nasdem, berbekal dari Partai besutan Surya Paloh tersebut, setidaknya pada pemilihan legislatif lalu Partai Nasdem yang ia pimpin mampu mendapatkan 5 kursi DPRD Kabupaten. Selain itu juga ada beberapa Partai koalisi yang telah dikomunikasikan, yakni Partai PPP dan Partai PBB.

BACA JUGA:Disnakertrans Jambi Tegaskan Pembayaran THR Tak Boleh Dicicil

“Hari ini kami Partai Nasdem mendapat 5 kursi. Tidak menutup kemungkinan kita akan berkoalisi, namun hari ini koalisi partai siapa tentu akan menjadi stategis bagi langkah- langkah Partai Nasdem kedepannya. Terkait pendamping setelah lebaran nanti akan disampaikan siapa yang akan menjadi pendamping.  Yang jelas hari ini berbicara konteks pilkada, kalau di Tanjung Jabung Barat tidak bisa dilupakan Ulu dan Ilir, maka untuk bagian Wakil itu akan bagian Ilir,” ujar H. Hairan, Selasa (26/3).

Lebih lanjut Hairan menambahkan hingga saat ini ia tengah mencari pasangan nya sebagai bakal calon Wakil Bupati, dan dikarenakan ia merupakan warga wilayah Ulu, maka ia akan mencari pasangan dari wilayah Ilir, dan hingga saat dari 7 kandidat bakal calon Wakil Bupati Tanjab Barat yang ingin berpasangannya dengan nya.

BACA JUGA:Ikan Asin Khas Jambi Miliki Cita Rasa Unik yang Menggugah Selera

Maka setelah hasil seleksi dan survei menyisahkan 3 kandidat bakal calon Wakil Bupati Tanjab Barat, dan setelah lebaran mendatang ia pastikan siapa bakal calon Wakil Bupati Tanjab Barat berpasangan dengan nya, namun bakal calon Wakil Bupati yang mendampingi tetap dari wilayah Ilir atau dikota Kuala Tungkal.

Sumber: