Pebalap Motor Honda CBR250RR Tak Terbendung di ARRC Buriram
Pebalap Motor Honda CBR250RR Tak Terbendung di ARRC Buriram-Humas sinsen-
JEKTVNEWS.COM – Penampilan impresif Herjun Atna Firdaus tak terbendung di lintasan Chang International Circuit, Buriram, Thailand. Menungganggi CBR250RR berperforma tinggi, Herjun membuahkan hasil podium ketiga pada race 1 dan podium tertinggi untuk Indonesia pada race 2 Asia Production (AP) 250 Asia Road Racing Championship (ARRC) Buriram.
Raihan gemilang ini mengantarkan Herjun pada posisi klasemen pebalap teratas ARRC kelas AP250 sekaligus membuktikan ketangguhan CBR250RR yang kompetitif.
Sementara itu Adenanta Putra berhasil meraih podium ketiga pada race 1 dan podium kedua pada race 2 sARRC kelas Supersport (SS) 600 dan menempatkannya di posisi klasemen kedua kelas SS600 (16-17/3).
Pada sesi kualifikasi yang dilaksanakan hari Sabtu pagi, Herjun menunjukkan performa terbaik dengan mencatatkan waktu 1:52:238 dan menempatkannya di posisi kedua.
Catatan positif juga berhasil dicetak oleh Muhammad Kiandra Ramadhipa yang menempati posisi keempat saat kualifikasi dengan catatan waktu 1:52.812.
Sesaat setelah lampu hijau menyala di race pertama, Herjun langsung memacu CBR250RR miliknya dan berhasil memimpin balapan selama 2 lap awal. Menuju lap ketiga, persaingan sengit terjadi untuk memperebutkan posisi terdepan. Aksi saling salip tak terhindarkan, Herjun sempat terdorong ke belakang hingga posisi kelima.
Selisih waktu yang sangat tipis pada barisan terdepan membuat posisi terdepan sangat dinamis. Hal ini dimanfaatkan oleh Ramadhipa yang beberapa kali sempat memimpin balapan di posisi terdepan.
Perjuangan duo pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) ini berakhir dengan hasil podium ketiga yang berhasil diraih oleh Herjun yang terus tampil agresif hingga akhir balapan. Sementara itu Ramadhipa menyelesaikan balapan perdananya di ARRC pada posisi kelima.
BACA JUGA:Sub Pekan Imunisasi Nasional Melindungi 8,7 Juta Anak Indonesia dari Polio
Pembuktian tekad Herjun disuguhkan secara luar biasa di race 2 yang dilaksanakan Minggu siang (17/3).
Menempati posisi start kedua, pebalap asal Pati, Jawa Tengah ini langsung tancap gas dan memimpin jalannya balapan. Herjun beberapa kali terdesak, namun berhasil mendominasi posisi terdepan hingga awal lap ke-4.
Persaingan yang begitu ketat di barisan terdepan membuat Herjun harus menahan diri terdesak hingga posisi keenam sembari mencari peluang untuk melesat ke depan. Kesempatan tersebut akhirnya muncul di lap ke-9 di mana Herjun perlahan naik posisi.
Ketangguhan performa CBR250RR disuguhkan maksimal menghantarkan Herjun melesak di posisi terdepan mendahului pebalap lain yang menggunakan kubikasi mesin lebih besar.
Meskipun aksi saling salip terjadi, Herjun berhasil mempertahankan posisinya hingga akhirnya finish di posisi pertama. Pada balapan kedua ini, Ramadhipa harus rela menyelesaikan balapan di posisi keenam, setelah beberapa kali sempat memimpin posisi terdepan.
Sumber: