KPU Gelar Rapat Bimbingan Teknis Jelang Pemilu 2024

KPU Gelar Rapat Bimbingan Teknis Jelang Pemilu 2024

KPU Gelar Rapat Bimbingan Teknis Jelang Pemilu 2024-Ist -

JEKTVNEWS.COM - KPU resmi menutup Rapat Koordinasi Persiapan Bimbingan Teknis Pemungutan, Penghitungan dan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara, Uji Coba dan Training of Trainer Penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) Dalam Pemilu Tahun 2024, di Jakarta, Kamis (23/11/2023).

Hadir menutup acara, Deputi Bidang Dukungan Teknis Eberta Kawima menekankan peran Sirekap sangat penting dan substantif sehingga Sirekap menjadi aplikasi alat bantu yang sifatnya utama.

Menjawab keinginan publik pada setiap pemilu yakni terwujudnya hasil rekapitulasi penghitungan suara yang transparan, cepat dan akuntabel.

BACA JUGA:Deklarasi Damai Jelang Pemilu 2024 di Tanjab Barat

Sebelum ditutup, Tim Pengembang Sirekap ITB menyampaikan panduan penggunaan Sirekap web dan Sirekap mobile kepada jajaran Setjen KPU.

BACA JUGA:Guruku Inspirasiku, Sinsen Berikan Promo Spesial Khusus Tenaga Pendidik

Dilanjutkan uji coba langsung Sirekap mobile, memotret formulir C-hasil dengan Sirekap Mobile yang sudah terinstal di ponsel pintar.

Sumber: