ODP Covid-19 Di Provinsi Jambi Bertambah Menjadi 783

ODP Covid-19 Di Provinsi Jambi Bertambah Menjadi 783

Kota Jambi - Berdasarkan data pembaharuan yang dilakukan oleh gugus tugas penanggalan Covid-19 Provinsi Jambi data sebaran virus Corona di provinsi Jambi per (26/3/2020) 783 orang dinyatakan masuk daftar orang dalam pemantauan di kabupaten kota dan provinsi Jambi. Sementara pasien dalam pengawasan sebanyak 21 orang 1 orang dinyatakan positif Corona, 9 orang dinyatakan negatif setelah dilakukan uji lab dan 11 Orang saat ini tengah menanti Uji Lab.

Juru bicara penanganan Covid-19 pemerintah Provinsi Jambi Johansyah mengatakan jumlah ODP terbanyak berada di kota Jambi yakni dengan angka 258 dan terdapat 11 PDP berada di kota Jambi.

242 ODP berada di Kabupaten Sarolangun, 92 ODP dan 1 PDP berada di Kabupaten Tebo.

86 ODP dan 2 PDP berada di Kabupaten Muaro Jambi. 52 ODP berada di Kabupaten Batanghari. 18 ODP dan 1 PDP berada di kabupaten Bungo.

18 ODP dan 3 PDP berada di kabupaten Kerinci. 5 PDP berada di Kota Sungai penuh. 3 ODP berada di Kabupaten Merangin. 3 ODP dan 2 PDP berada di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. 6 ODP dan 1 PDP di Kabupaten Tanjung Jabung timur

Ditegaskan oleh Johansyah kedepan setiap pukul 3 sore setiap kabupaten kota wajib memberi laporan terkini jumlah ODP maupun PDP Covid-19 agar dapat diliris kepada publik berbagai media setiap harinya pada pukul 5 sore.

" Dapat kami sampaikan bahwa data ODP sebanyak 783 kemudian PDP sebanyak 21, 1 positif, 9 negatif dan 11 uji lab." Ucapnya

Sumber: