ASN Tanjabbar Segera Tes Urine

Jumat 01-03-2019,10:55 WIB

KUALA TUNGKAL - Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat akan jalani tes urine. Informasinya pelaksanaan tes urine tersebut akan dilakukan secara mendadak.

Dalam pelaksanannya Pemkab akan melibatkan Satuan Reserse Narkoba Polres Tanjabbar. Dimana hal ini juga merupakan kebijakan Bupati Tanjabbar DR. Ir. H. Safrial, MS, yang menginginkan seluruh ASN bersih dari penyalahgunaan Narkoba. “Ini memang sudah menjadi kebijakan dari Bupati kita, bahwa seluruh ASN yang bertugas di Tanjabbar harus bersih dari penyalahgunaan Narkoba termasuk juga Honorer,” ungkap Kepala BKPSDM Tanjabbar, Drs. Encep Jarkasih.

Menindaklanjuti hal itu, pihaknya sedang melakukan upaya kerjasama dengan aparat kepolisian.  “Berkemungkinan kita akan libatkan Satuan Narkoba dari Polres Tanjab Barat,” jelasnya.

Bahkan tes urine terhadap ASN tersebut, kata Encep, hal itu akan dilakukan secepatnya dan mendadak di tahun 2017 ini. “Secepatnya akan kita lakukan dan secara mendadak. Dan jelas itu tidak akan diketahui setiap OPD yang akan di tes urinenya,” terangnya.

 

Mengingat jumlah ASN ribuan dan tersebar, Encep kembali jelaskan itu akan dilakukan secara bertahap. Tapi yakinlah itu menjadi Komitmen Pemerintah Daerah yang menginginkan aparaturnya bersih dari penggunaan Narkoba bisa dilakukan. “Mungkin nanti tes urine dilakukan pada lingkup tertentu terlebih dulu,” katanya, namun tidak menutup kemungkinan secara menyeluruh kita lakukan,” imbuhnya.

(sun)

Tags :
Kategori :

Terkait