5 Manfaat Mandi di Pagi Hari, No 1 Melancarkan Peredaran Darah

Minggu 18-06-2023,08:55 WIB
Editor : Sandi

JEKTVNEWS.COM - Mandi di pagi hari ternyata dapat memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh. Menurut ahli dermatologi, mandi pagi memungkinkan kalian untuk menenangkan diri dan 'bermeditasi' sebelum memulai hari yang sibuk.

Manfaat mandi pagi dengan air dingin bisa didapatkan dengan menerapkannya secara rutin. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan supaya air jangan sampai terlalu dingin atau mandi terlalu lama, karena bisa berisiko menimbulkan hipotermia.

BACA JUGA:Sering Dikaitkan dengan Sifat Perfeksionis, Cek Fakta Zodiak Virgo

Dilansir dari berbagai sumber, berikut manfaat mandi di pagi hari.

1.Meningkatkan Imunitas Tubuh

Manfaat mandi pagi dengan air dingin juga dapat membantu meningkatkan sel darah putih (leukosit) yang berperan dalam melawan infeksi yang masuk ke dalam tubuh.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta Sariawan Terjadi Karena Kurang Vitamin C, Simak Disini

Secara tidak langsung aktivitas mandi rutin di pagi hari menggunakan air dingin dapat meningkatkan imunitas (daya tahan tubuh). Dengan kata lain, mandi pagi dengan air dingin bisa membantu tubuh berperang melawan serangan penyakit, seperti pilek dan flu.

2. Melancarkan Peredaran Darah

Rutinitas mandi pagi menggunakan air dingin dapat meningkatkan peredaran darah dengan lancar sehingga tubuh terasa lebih segar. Hal ini karena mandi pagi dengan air dingin membuat tubuh bekerja sedikit lebih keras untuk mempertahankan suhu tubuh normal.

Jika dilakukan secara teratur, mandi air dingin juga dapat membuat sistem sirkulasi darah lebih efisien, membantu darah bergerak dengan lebih cepat ke seluruh tubuh, dan diduga membuat kulit terlihat lebih sehat.

BACA JUGA:Kulit Terasa Kering Saat di Ruangan Ber-AC, Iniah Cara Mengatasinya

3. Meredakan Gejala Depresi

Air yang dingin dapat membantu melepaskan endorfin, yaitu hormon yang dapat memberikan rasa senang, serta melawan hormon stres. Hal ini sekaligus dapat membantu mengurangi perasaan tidak nyaman bagi penderita gangguan depresi.

4. Menurunkan Berat Badan

Kategori :

Terpopuler