JEKTVNEWS.COM - Daun selasih atau daun basil selain dikenal sebagai taburan pada makanan juga memiliki aroma khas dengan cita rasa yang unik.
Daun selasih merupakan tanaman obat yang berbau harum dan memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan.
BACA JUGA:Waspada! 7 Efek kesehatan Tubuh Akibat Bergadang
Daun selasih juga memiliki banyak kandungan baik seperti ocimene, alpha-pinene, eucalyptole, linalool, geraniol dan eugenol metil eter.
Berikut beberapa khasiat selasih bagi kesehatan:
BACA JUGA:Partai Nasdem Kota Jambi Daftarkan Bacaleg ke KPU, Target 10 Kursi DPRD Kota Jambi
1. Mengobati Panas Dalam
Daun ini memang cukup segar dan mengandung senyawa yang baik untuk menyembuhkan penyakit panas dalam.
2. Mengobati Bisulan
Bisul bisa disembuhkan dari daun selasih. Daun ini bermanfaat untuk menjadi obat luar dalam pengobatan bisul. Haluskan beberapa daun lalu oleskan saripatinya pada kulit yang terasa sakit.
3. Mengobati Lambung
Selanjutnya daun selasih dapat mengobati penyakit lambung, caranya dengan merebus daun ini dan kemudian minum air rebusannya.
4. Dapat Tingkatkan Kesehatan Jantung
Ternyata kesehatan jantung juga bisa di peroleh dari daun selasih. Jantung yang sehat juga membuat tubuh terasa lebih sehat.